Rusia Hendak Kirim 2 Kapal Perang Berudal Jelajah ke Mediterania

Kamis, 06 Oktober 2016 - 02:52 WIB
Rusia Hendak Kirim 2...
Rusia Hendak Kirim 2 Kapal Perang Berudal Jelajah ke Mediterania
A A A
MOSKOW - Dua kapal perang Rusia yang dilengkapi dengan rudal-rudal jelajah akan dikirim ke Laut Mediterania untuk bergabung dengan armada angkatan laut permanen Rusia. Kedua kapal perang itu akan membantu dalam operasi militer terhadap ISIS di Suriah.

”Direncanakan bahwa (kapal perang) Serpukhov dan Zeleny Dol akan pergi ke Mediterania sebagai bagian dari rotasi yang direncanakan, yang akan bergabung dengan gugus tugas angkatan laut permanen,” kata perwakilan Angkatan Laut Rusia, Nikolay Voskresensky, kepada wartawan, seperti dikutip Russia Today, semalam (5/10/2016).

Kapal perang Serpukhov dan Zeleny Dol sudah berpartisipasi dalam operasi militer di Suriah pada pertengahan Agustus lalu. Kedua kapal itu pernah menembakkan tiga rudal jelajah Kalibr terhadap basis kelompok teror Al-Nusra sebelum kembali ke Crimea pada bulan September.

Penggunaan rudal jelajah Kalibr oleh kapal-kapal perang Rusia telah diwaspadai Amerika Serikat (AS). ”Dampaknya mengubah kemampuannya untuk menghalangi, mengancam atau menghancurkan target musuh,” bunyi laporan Kantor Intelijen Angkatan Laut AS beberapa waktu lalu.

Senjata berbahaya Rusia itu untuk pertama kalinya dilihat warga dunia saat operasi militer di Suriah pada Oktober 2015. Pada bulan Desember 2015, Angkatan Laut Rusia kembali menggunakan rudal jelajah yang terbang rendah untuk menyerang target kelompok teroris di Suriah dari sebuah kapal selam di Laut Mediterania.

Saat ini ada enam kapal perang Rusia dan tigal kapal pendukungnya sudah siaga di Mediterania timur. ”Kelompok Angkatan Laut Rusia di Mediterania timur meliputi sedikitnya enam kapal perang dan tiga atau empat kapal dukungan dari semua armada. Untuk meningkatkan kemampuan tempur kelompok, (kami) berencana untuk menyertakan kapal cruiser Admiral Kuznetsov ke jajarannya,” kata Menteri Pertahanan Rusia, Sergey Shoigu.
(mas)
Berita Terkait
Apakah Rusia Dukung...
Apakah Rusia Dukung Bashar al-Assad?
Kecam Invasi Israel...
Kecam Invasi Israel ke Suriah, Rusia Tarik Aset Militernya
Diburu Pasukan Pemerintah,...
Diburu Pasukan Pemerintah, Loyalis Bashar Al Assad Bersembunyi di Pangkalan Udara Rusia
Rusia Akui Uji Coba...
Rusia Akui 'Uji Coba' Tank T-14 Armata di Suriah
Operasi Khusus Rusia-Suriah...
Operasi Khusus Rusia-Suriah Bebaskan Pasukan yang Ditawan Pemberontak
Rusia Tegaskan Barat...
Rusia Tegaskan Barat Dukung Para Teroris di Suriah
Berita Terkini
Jemaah Masjid di Prancis...
Jemaah Masjid di Prancis Ditikam Puluhan Kali, Polisi Buru Tersangka
2 jam yang lalu
Siapa Lebih Unggul India...
Siapa Lebih Unggul India atau Pakistan dalam Senjata Nuklir?
3 jam yang lalu
India Terlalu Mengekang...
India Terlalu Mengekang Kashmir, Apakah Modi Kena Karma?
4 jam yang lalu
9 Alasan Warisan Progresif...
9 Alasan Warisan Progresif Paus Fransiskus Mengubah Gereja Katolik
5 jam yang lalu
Putin Berulang Kali...
Putin Berulang Kali Mengibuli Banyak Presiden AS, Korban Terbarunya Adalah Trump
8 jam yang lalu
Menhan Pakistan: Jihad...
Menhan Pakistan: Jihad Diciptakan oleh Barat
10 jam yang lalu
Infografis
Terinspirasi Perang...
Terinspirasi Perang Revolusi AS, Ribuan Demonstran Turun ke Jalanan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved