Rusia Bantah Kirim Sistem Rudal S-400 ke Suriah
A
A
A
LATAKIA - Juru bicara Kementerian Pertahanan Rusia membantah pemberitaan media yang menyatakan Kremlin telah menyebar sistem peratahanan udara canggih S-400 ke Suriah.
"Anda memiliki kesempatan untuk melihat segala sesuatu di sini dengan mata Anda sendiri. Tidak ada S-400 di sini dan tidak akan pernah," kata Mayjen Igor Konashenkov kepada wartawan asing di pangkalan Hmeymim di Latakia, Suriah, seperti dikutip dari laman Sputniknews, Jumat (13/11/2015).
Hmeymim adalah pangkalan udara Rusia selama menjalakan operasi serangan udara di Suriah. Pangkalan udara ini terletak di Provinsi Latakia.
"Sebelum mencoba untuk menakut-nakuti publik Inggris dan dunia dengan menyatakan kami telah melakukan penyebaran sistem pertahanan udara S-400 di sini, mereka harus berkonsultasi dengan Wikipedia atau situs kementerian pertahanan Rusia untuk mengetahui seperti apa S-400 itu," tukas Konashenkov.
Sebelumnya, media Inggris Daily Mail mengklaim bahwa Rusia telah mengerahkan sistem pertahanan udara canggih S-400 ke pangkalan militer Hmeymim di provinsi Latakia. Mereka juga memposting foto dari sistem pertahanan udara yang digambarkan sebagai S-400.
"Anda memiliki kesempatan untuk melihat segala sesuatu di sini dengan mata Anda sendiri. Tidak ada S-400 di sini dan tidak akan pernah," kata Mayjen Igor Konashenkov kepada wartawan asing di pangkalan Hmeymim di Latakia, Suriah, seperti dikutip dari laman Sputniknews, Jumat (13/11/2015).
Hmeymim adalah pangkalan udara Rusia selama menjalakan operasi serangan udara di Suriah. Pangkalan udara ini terletak di Provinsi Latakia.
"Sebelum mencoba untuk menakut-nakuti publik Inggris dan dunia dengan menyatakan kami telah melakukan penyebaran sistem pertahanan udara S-400 di sini, mereka harus berkonsultasi dengan Wikipedia atau situs kementerian pertahanan Rusia untuk mengetahui seperti apa S-400 itu," tukas Konashenkov.
Sebelumnya, media Inggris Daily Mail mengklaim bahwa Rusia telah mengerahkan sistem pertahanan udara canggih S-400 ke pangkalan militer Hmeymim di provinsi Latakia. Mereka juga memposting foto dari sistem pertahanan udara yang digambarkan sebagai S-400.
(ian)