Parlemen Iran Setujui Perjanjian Nuklir dengan Kekuatan Dunia

Selasa, 13 Oktober 2015 - 20:44 WIB
Parlemen Iran Setujui...
Parlemen Iran Setujui Perjanjian Nuklir dengan Kekuatan Dunia
A A A
TEHERAN - Parlemen Iran mengesahkan undang-undang yang mendukung pemerintah negara itu untuk melaksanakan kesepakatan nuklir dengan enam negara kekuatan dunia. Pengesahan undang-undang ini adalah kemenangan pemerintah atas kelompok konservatif yang menentang kesepakatan tersebut.

"RUU untuk melaksanakan JCPOA (kesepakatan nuklir antara Iran dengan 6 negara terkuat di dunia) telah disahkan dalam sesi umum pada hari Selasa dengan memperoleh suara dukungan sebesar 161," begitu laporan kantor berita IRNA, seperti dikutip laman Independent, Selasa (13/10/2015). Dalam laporannya, IRNA juga mengatakan, sebanyak 59 suara menolak RUU tersebut dan 13 suara memilih abstein.

Kemenangan pemerintah ini tidak terlepas dari keputusan sejumlah politisi yang awalnya menentang perjanjian tersebut, namun di menit akhir sepakat untuk mendukung dan menghilangkan hambatan terbesar untuk mempraktekan perjanjian tersebut.

Kendati begitu, RUU ini menegaskan, bahwa inspeksi internasional terhadap situs militer yang berada di bawah pakta perjanjian nuklir harus disetujui oleh badan keamanan Iran. Hal ini tentu saja membuka ruang perdebatan terhadap ketentuan tersebut.

Sebelumnya, pada pemungutan suara awal untuk RUU tersebut yang dilakukan pada hari Senin kemarin, juga menghasilkan kemenangan bagi pemerintah, namun dengan margin yang lebih kecil. Dengan hasil ini, maka RUU tersebut akan diserahkan kepada badan administrasi untuk persetujuan akhir dan bagian hukum.
(ian)
Berita Terkait
Menlu Iran: Beberapa...
Menlu Iran: Beberapa Kesepakatan Dicapai dalam Perundingan dengan Arab Saudi
Perundingan Nuklir Iran...
Perundingan Nuklir Iran dengan AS di Roma Berjalan Konstruktif
Berbicara di New York,...
Berbicara di New York, Ebrahim Raisi Persilakan PBB Cek Nuklir Iran
Arab Saudi Tekan Iran...
Arab Saudi Tekan Iran Terlibat dalam Perundingan Nuklir Wina
Trump Kirim Surat Permintaan...
Trump Kirim Surat Permintaan Perundingan Nuklir, Iran Tolak Mentah-mentah
Diplomat dari Lima Negara,...
Diplomat dari Lima Negara, Tanpa AS, Lanjutkan Perundingan Nuklir Iran
Berita Terkini
Langka, Houthi Tembakkan...
Langka, Houthi Tembakkan Rudal ke Israel Utara Meski AS Terus Gempur Yaman
21 menit yang lalu
Xi Jinping Tancap Gas,...
Xi Jinping Tancap Gas, Amerika Ketinggalan Jauh: Ini 4 Jurus Strategis China yang Bikin Waswas AS
34 menit yang lalu
Mengapa Vatikan Baru...
Mengapa Vatikan Baru Umumkan Berita Duka 2 Jam setelah Paus Fransiskus Wafat?
53 menit yang lalu
7 Fakta Imam Masjidilharam...
7 Fakta Imam Masjidilharam As Sudais, Sosok yang Buat Pernyataan Kontroversial soal Gaza
1 jam yang lalu
Paus Fransiskus Bukanlah...
Paus Fransiskus Bukanlah Nama Asli, Ini Nama Aslinya
1 jam yang lalu
70 Eks Tentara Wanita...
70 Eks Tentara Wanita Israel Desak Pemerintahan Netanyahu Bebaskan Tawanan Gaza
2 jam yang lalu
Infografis
27 Negara Peringatkan...
27 Negara Peringatkan Warganya, Perang Dunia III Akan Terjadi?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved