Putin Ikut Berduka Atas Insiden Crane di Mekkah

Sabtu, 12 September 2015 - 19:48 WIB
Putin Ikut Berduka Atas Insiden Crane di Mekkah
Putin Ikut Berduka Atas Insiden Crane di Mekkah
A A A
MOSKOW - Presiden Rusia, Vladimir Putin, mengungkapkan rasa belasungkawanya atas kejadian robohnya crane di Masjidilharam, Arab Saudi pada Jumat kemarin dan menewaskan sedikitnya 107 orang.

"Kepala Federasi Rusia menyatakan, Rusia ikut berbelangsungkawa atas tewasnya para peziarah yang datang ke situs suci umat Muslim selama musim haji," bunyi pernyataan pers Kremlin seperti dilansir dari laman Sputnik, Sabtu, (11/9/2015).

Sebelumnya, ucapan belangsungkawa atas kejadian ini juga datang dari Perdana Menteri Inggris David Cameron dan Perdana Menteri India Narendra Modi. Cameron menyampaikan ucapan belasungkawa di situs micro-blogging.

”Pikiran dan doa-doa tertuju pada mereka yang telah kehilangan orang yang dicintai di Mekkah hari ini,” tulis Cameron.

PM Modi yang jutaan warganya juga beragama Islam juga menyampaikan belasungkawa melalui Twitter. Dia mengaku sedih atas tragedi di Masjidilharam tersebut. ”Pikiran dan doa-doa pada keluarga mereka yang kehilangan nyawa dalam kecelakaan crane di Mekah. Saya berharap (korban) cedera cepat pulih,” tulis Modi melalui akun Twitter-nya.

Sebuah crane roboh diterjang badai pasir dan menghantam salah satu bagian dari Masjidil Haram. Selain menewaskan 107 orang, insiden itu juga menyebabkan 238 orang lainnya terluka.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5386 seconds (0.1#10.140)