Kesepakatan Nuklir Iran Bukti Suksesnya Jalur Dialog

Selasa, 14 Juli 2015 - 23:57 WIB
Kesepakatan Nuklir Iran Bukti Suksesnya Jalur Dialog
Kesepakatan Nuklir Iran Bukti Suksesnya Jalur Dialog
A A A
JAKARTA - Menurut Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Indonesia, kesepakatan nuklir antara Iran dan enam kekuatan dunia adalah salah satu pencapaian besar dalam bidang diplomasi. Kemlu menyebut, kesepakatan ini adalah bukti bahwa sebuah masalah dapat diselesaikan melalui dialog.

"Tercapainya kesepakatan tersebut sekali lagi merupakan bukti efektivitas pemecahan masalah melalui cara damai yang sejalan dengan posisi Indonesia selama ini yang senantiasa mengedepankan jalur diplomasi dan dialog dalam penyelesaian masalah program nuklir Iran," bunyi keterangan Kemlu, yang diterima Sindonews pada Selasa (14/7/2015).

"Pemerintah Indonesia menghimbau agar pihak-pihak yang terkait untuk dapat tetap melanjutkan pendekatan yang konstruktif dalam mengimplementasikan kesepakatan dimaksud," sambungnya.

Indonesia memang menjadi salah satu negara yang selalu menyerukan dialog dalam menyelesaikan berbagai macam masalah di dunia. Salah satunya adalah penyelesaikan konflik di Yaman dan Laut China Selatan.

Dalam kedua konflik itu, khususnya Laut China Selatan, Indonesia memamg selalu mengandalkan pendekatan persuasif kepada semua pihak yang bertikai. Menurut Pemerintah Indonesia, penyelesaian konflik melalui jalur militer lebih banyak menimbulkan kerugian, baik dari segi materil atau nyawa, dibandingkan keuntungan yang didapat.
(esn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6803 seconds (0.1#10.140)