Tokoh Anti-China Terpilih Jadi Presiden Taiwan

Minggu, 17 Januari 2016 - 11:17 WIB
Tokoh Anti-China Terpilih...
Tokoh Anti-China Terpilih Jadi Presiden Taiwan
A A A
TAIPEH - Tsai Ing-we, pemimpin Partai Progresif Demokratik (DPP), terpilih menjadi presiden Taiwan dan menempatkan dirinya sebagai presiden perempuan pertama di negara kepulauan itu.

Dalam pidato kemenangannya, wanita berusia 59 tahun itu dengan tegas menginginkan kemerdekaan dari China. Ia bersumpah akan terus menjaga status quo dalam hubungan dengan China. Menurutnya, Beijing harus menghormati demokrasi Taiwan.

Kedua belah pihak juga harus memastikan tidak ada provokasi

"Saya juga ingin menekankan bahwa pihak-pihak di kedua sisi Selat Taiwan memiliki tanggung jawab untuk menemukan cara-cara yang dapat diterima bersama dalam berinteraksi yang didasarkan pada martabat dan timbal balik," kata Ing-we seperti dikutip dari BBC, Minggu (17/1/2016).

"Kita harus memastikan bahwa tidak ada provokasi atau terjadi sebuah kecelakaan," kata Ing-we sembari memperingatkan bahwa setiap bentuk penindasan akan membahayakan stabilitas hubungan lintas selat.

Pemilu di Taiwan berlangsung hanya beberapa bulan setelah pertemuan bersejarah antara pemimpin Taiwan dan China. China selama ini memandang Taiwan sebagai provinsi yang memisahkan diri dan telah mengancam akan mengambil kembali negara bahkan dengan kekerasan jika diperlukan.
(ian)
Berita Terkait
Heboh! China Simulasikan...
Heboh! China Simulasikan Penyerangan ke Taiwan Lewat Medsos
Tsai Tsung-lin Keliling...
Tsai Tsung-lin Keliling Taiwan Serukan Pesan Siap Perang !
Hadapi Militer China,...
Hadapi Militer China, Taiwan Mulai Pembangunan Kapal Selam Baru
Rudal DF-26D Pembunuh...
Rudal DF-26D Pembunuh Kapal Induk dari China Bikin Amerika Cemas
China Gelar Patroli...
China Gelar Patroli Tempur Dekat Wilayah Taiwan
Beredar Video Tank dan...
Beredar Video Tank dan Rudal China Dikerahkan ke Dekat Taiwan
Berita Terkini
6 Agenda Trump Membombardir...
6 Agenda Trump Membombardir Houthi, Salah Satunya Membantu Dominasi Israel di Timur Tengah
1 jam yang lalu
30 Negara Siap Bergabung...
30 Negara Siap Bergabung Dalam Koalisi Ukraina, tapi Kenapa Rusia Tak Akan Gentar?
3 jam yang lalu
PM Baru Kanada Pilih...
PM Baru Kanada Pilih Eropa Dibandingkan AS
4 jam yang lalu
4 Negara di Dunia yang...
4 Negara di Dunia yang Tak Miliki Pesawat Tempur, Salah Satunya Tergabung dalam NATO
5 jam yang lalu
Tunduk pada Keinginan...
Tunduk pada Keinginan Putin, AS Tekan Ukraina untuk Serahkan Wilayah yang Diduduki Rusia
6 jam yang lalu
Perintahkan Pasukan...
Perintahkan Pasukan di Kursk untuk Terus Berperang, Ukraina Tolak Pengampunan dari Putin
8 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Terancam setelah...
5 Negara Terancam setelah Donald Trump Kembali Jadi Presiden AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved