Ratu Elizabeth II Dimakamkan Hari Ini, Berikut Detail Prosesinya

Senin, 19 September 2022 - 07:32 WIB
loading...
Ratu Elizabeth II Dimakamkan Hari Ini, Berikut Detail Prosesinya
Mendiang Ratu Elizabeth II dimakamkan hari ini (19/9/2022) di Westminster Abbey, Inggris. Foto/REUTERS
A A A
WESTMINSTER HALL - Mendiang Ratu Elizabeth II akan dimakamkan pada Senin (19/9/2022) di Westminster Abbey. Ratusan juta orang di seluruh dunia akan menyaksikan pemakaman ratu terlama monarki Inggris tersebut.

Hari ini juga menjadi sejarah karena Elizabeth II akan menjadi penguasa pertama monarki Inggris yang pemakamannya di Westminster Abbey sejak 1760.

Pemerintah Inggris telah mengumumkan hari ini sebagai hari libur nasional sehingga orang-orang dapat menonton kebaktian dan memberi penghormatan kepada sang ratu.



Prosesi pemakamannya telah disusun pihak istana. Berikut detail prosesinya dari jam ke jam:

Pukul 06.30
Lying in state publik Inggris berakhir.

Pukul 08.00
Pintu terbuka di Westminster Abbey bagi jemaat untuk mengambil tempat duduk mereka untuk pemakaman. Liputan dimulai di BBC One, BBC iPlayer, dan BBC News.

Pukul 10.35
Tepat setelah pukul 10.35, peti mati ratu akan diangkat dari catafalque oleh kelompok dari Queen's Company; 1st Battalion Grenadier Guards. Kemudian akan dibawa dalam prosesi dari Westminster Hall ke kereta meriam Angkatan Laut Kerajaan, yang akan menunggu di luar gedung North Door.

Pukul 10.44
Kereta meriam, yang ditarik oleh 142 personel Angkatan Laut Kerajaan, akan berangkat pukul 10.44 pagi, 16 menit sebelum pemakaman kenegaraan dimulai.

Pukul 10.52
Prosesi akan tiba di West Gate of Westminster Abbey, di mana pihak pembawa akan mengangkat peti mati dari kereta meriam dan membawanya ke dalam untuk upacara pemakaman kenegaraan. Raja Charles III akan memimpin prosesi di belakang.

Pukul 11.00
Upacara pemakaman kenegaraan akan dimulai. Urutan layanan, yang telah dipublikasikan secara lengkap, akan mencakup perincian berikut:
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1455 seconds (0.1#10.140)