Israel Izinkan Bantuan WHO Masuk, Gaza Lanjutkan Tes Covid-19

Senin, 13 April 2020 - 22:17 WIB
loading...
Israel Izinkan Bantuan...
Kementerian Kesehatan Gaza menyatakan, mereka bisa kembali melanjutkan tes Covid-19 kepada warga mereka, setelah Israel mengizinkan bantuan dari WHO masuk ke Gaza. Foto/Reuters
A A A
GAZA - Kementerian Kesehatan Gaza menyatakan, mereka bisa kembali melanjutkan tes Covid-19 kepada warga mereka, setelah Israel mengizinkan bantuan dari Badan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) masuk ke Gaza. WHO mengirimkan lima paket alat tes Covid-19 ke Gaza.

Juru bicara Kementerian Kesehatan Gaza, Ashraf al-Qidra, mengatakan bahwa paket itu adalah bantuan langsung terbatas. Ini karena alat yang ada hanya dapat digunakan untuk menguji hanya sekitar 500 orang di wilayah berpenduduk dua juta jiwa tersebut.

"Kami mulai menguji segera setelah menerima alat tes pada Minggu malam. Kami perlu melakukan tes ini sepanjang waktu dan oleh karena itu, kami membutuhkan ribuan alat pengujian," ucapnya, seperti dilansir Reuters pada Senin (13/4/2020).

Israel telah mempertahankan blokade terhadap Gaza selama lebih dari satu dekade. Menurut Israel, langkah itu diperlukan untuk menghentikan senjata dan dana dari luar mencapai wilayah Hamas.

Tetapi, Kolonel Sharon Biton dari COGAT, sebuah badan yang merupakan bagian dari Kementerian Pertahanan Israel yang bekerja sama dengan Palestina, mengatakan pihaknya bekerja sama dengan perwakilan dari komunitas internasional untuk menjaga kesehatan masyarakat di Gaza.

Pejabat Israel dan Palestina mengatakan bahwa di samping alat tes, Israel juga telah mengizinkan mesin PCR masuk ke wilayah tersebut. Mesin itu disumbangkan oleh badan amal yang berbasis di Amerika Serikat (AS), Qidra.

Qidra mengatakan bahwa, ratusan warga Palestina yang terdampar di luar Gaza akan mulai tiba di rumah dan akan membutuhkan tes. Setelah tiba, mereka akan dikirim ke fasilitas karantina di Jalur Gaza selatan selama tiga minggu.
(esn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hamas Tembakkan 10 Roket...
Hamas Tembakkan 10 Roket ke Israel sebagai Respons Atas Pembantaian Warga Gaza
Menyayat Hati, Ini Kata-kata...
Menyayat Hati, Ini Kata-kata Terakhir Paramedis Palestina sebelum Dieksekusi Tentara Israel
Video Serangan terhadap...
Video Serangan terhadap Petugas Medis Bulan Sabit Merah Ungkap Kebohongan Israel
Qatargate Guncang Israel,...
Qatargate Guncang Israel, 2 Ajudan Netanyahu Ditangkap
Siapa Walid Ahmad? Remaja...
Siapa Walid Ahmad? Remaja Palestina yang Tewas di Penjara Israel Dikenal Pencetak Gol Terbanyak di Timnya
Israel Serang Sekolah...
Israel Serang Sekolah di Gaza, 27 Orang Tewas
Israel: Perang Bisa...
Israel: Perang Bisa Berhenti Besok jika Hamas Bebaskan Sandera dan Tinggalkan Gaza
Paus Fransiskus Tampil...
Paus Fransiskus Tampil Perdana di Vatikan Sejak Pulang dari Rumah Sakit
Jelang Musim Haji, Arab...
Jelang Musim Haji, Arab Saudi Peringatkan Jemaah Gunakan Visa Khusus atau Kena Denda
Rekomendasi
Kate Middleton Dibandingkan...
Kate Middleton Dibandingkan dengan Meghan Markle, Dipuji Lebih Berkelas dan Kuat
Politik Balas Budi Ken...
Politik Balas Budi Ken Arok usai Hancurkan Kerajaan Kediri
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia vs Yaman U-17: Duel Penentu Tiket Piala Dunia U-17
Berita Terkini
Sensor Rusia Kepung...
Sensor Rusia Kepung Inggris, Mata-matai Kapal Selam Rudal Nuklir London
1 jam yang lalu
Tandingi Rusia, Inggris...
Tandingi Rusia, Inggris Uji Mesin Rudal Hipersonik 233 Kali
2 jam yang lalu
Hamas Tembakkan 10 Roket...
Hamas Tembakkan 10 Roket ke Israel sebagai Respons Atas Pembantaian Warga Gaza
2 jam yang lalu
Media Iran Serukan Pembunuhan...
Media Iran Serukan Pembunuhan Donald Trump: Beberapa Peluru Akan Ditembakkan ke Kepalanya yang Kosong
3 jam yang lalu
Puluhan Rudal dan Ratusan...
Puluhan Rudal dan Ratusan Drone Rusia Bombardir Ibu Kota Ukraina
4 jam yang lalu
Menyayat Hati, Ini Kata-kata...
Menyayat Hati, Ini Kata-kata Terakhir Paramedis Palestina sebelum Dieksekusi Tentara Israel
4 jam yang lalu
Infografis
Langgar Gencatan Senjata,...
Langgar Gencatan Senjata, Israel Gelar Serangan Udara di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved