Ukraina Tuding Rusia Mainkan Hunger Games, Krisis Pangan Mengancam Dunia

Jum'at, 03 Juni 2022 - 16:17 WIB
loading...
Ukraina Tuding Rusia...
Pelabuhan Mariupol yang jadi jalur pengiriman pangan kini dikuasai pasukan Republik Donetsk dan militer Rusia. Foto/sputnik
A A A
KIEV - Pemerintah Ukraina marah dan menuduh militer Rusia terus memblokade pelabuhan-pelabuhan dagang.

Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Kuleba menuduh Rusia memainkan “hunger games” yang mengancam dunia dengan bencana kelaparan pada setidaknya 400 juta orang.

Pasalnya, selama ini Ukraina merupakan penyuplai bahan makanan berupa gandum, sereal, jagung, dan minyak bunga matahari kepada 400 juta orang di Eropa, Afrika Utara, Timur Tengah, dan Asia.



Kuleba melontarkan kecaman tersebut dalam postingnya di Twitter. Dia juga mengatakan PBB dan Ukraina sedang mengerjakan "operasi" untuk memastikan rute perdagangan guna mengangkut bahan pangan dengan aman ke luar negeri.



Dia mengecam Rusia karena terus mempertahankan blokade laut sambil menyalahkan Ukraina atas ancaman kekurangan pangan yang ada.



"Rusia memainkan hunger games dengan dunia dengan cara memblokir ekspor makanan Ukraina dengan satu tangan dan mencoba mengalihkan kesalahan pada Ukraina dengan tangan lainnya," tulis Kuleba.

Sebelumnya, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky juga berkali-kali memperingatkan lebih dari 20 juta ton biji-bijian tertahan di negara itu.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1272 seconds (0.1#10.140)