Diperingatkan Rusia Berhenti Persenjatai Ukraina, Ini Jawaban AS

Sabtu, 16 April 2022 - 17:13 WIB
loading...
Diperingatkan Rusia...
Rusia memperingatkan Amerika Serikat untuk berhenti mempersenjatai Ukraina, namun Washington mengabaikan peringatan tersebut. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Rusia telah memperingatkan Amerika Serikat (AS) untuk berhenti mengirim senjata ke Ukraina karena ada konsekuensi yang tak dapat diprediksi jika tindakan itu berlanjut. Washington memberi jawaban yang terkesan mengabaikan peringatan Moskow.

Juru bicara Departemen Luar Negeri Ned Price mengatakan kepada CNN bahwa tidak ada yang akan menghalangi pemerintahan Joe Biden dari menyalurkan senjata ke Ukraina.

“Rusia telah mengatakan beberapa hal secara pribadi, mereka telah mengatakan beberapa hal secara terbuka; tidak ada yang akan menghalangi kami dari strategi yang telah kami mulai," kata Price kepada Kate Bolduan dari CNN.

"Jika Kremlin khawatir bahwa pemerintahan Biden memberikan bantuan keamanan senilai miliaran dolar kepada mitra Ukraina kami...maka kami bersalah seperti yang dituduhkan," lanjut Price, yang dilansir Sabtu (16/4/2022).



AS telah mengirim senjata dan bantuan militer lainnya senilai lebih dari USD2,5 miliar ke Ukraina sejak Rusia melancarkan serangannya pada 24 Februari. Awalnya mengirim ribuan rudal anti-tank dan amunisi ke Kiev, pemerintahan Biden baru-baru ini melanjutkan dengan mengirim senjata yang lebih berat kepada pemerintah Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky.

Paket senjata terbaru, yang disetujui oleh Presiden Joe Biden pada hari Rabu, termasuk helikopter, artileri berat, dan drone kamikaze otonom.

Menurut laporan CNNsecara terpisah pada hari Jumat, penerbangan pertama dari senjata-senjata ini akan mencapai Eropa Timur pada hari berikutnya.

Rusia dilaporkan mengirim kabel diplomatik ke AS pada hari Selasa, menuduh AS dan sekutu NATO-nya melanggar “prinsip-prinsip ketat” yang mengatur transfer senjata ke zona konflik dan tidak menyadari “ancaman senjata presisi tinggi yang jatuh ke tangan
nasionalis radikal, ekstremis, dan pasukan bandit di Ukraina.”

Kebijakan Kiev untuk mempersenjatai warga sipil dan kelompok paramiliter untuk mengusir pasukan Rusia telah menyebabkan beberapa konsekuensi yang tidak terduga, di mana laporan perang geng, penjarahan, dan pembunuhan di luar hukum muncul dari Ukraina sejakpecahnya perang.

Surat Moskow juga menuduh NATO menekan Ukraina untuk meninggalkan negosiasi dengan Rusia untuk melanjutkan pertumpahan darah. Surat itu lebih lanjut mengecam Washington karena mendorong negara-negara dengan senjata era Soviet untuk mengirimkannya ke Ukraina.

“Kami menyerukan Amerika Serikat dan sekutunya untuk menghentikan militerisasi Ukraina yang tidak bertanggung jawab, yang menyiratkan konsekuensi tak terduga bagi keamanan regional dan internasional,” bunyi surat Rusia, yang dikutip Washington Post.

Baik Washington maupun Moskow tidak mengonfirmasi keaslian surat diplomatik tersebut. Price sendiri mengaku tidak dalam posisi untuk mengonfirmasi korespondensi diplomatik pribadi.

Namun, dia mengatakan bahwa Kremlin tidak perlu terkejut dengan skala pasokan senjata AS ke Ukraina, mengingat komitmen yang dibuat Biden kepada pemerintah Zelensky sebelum pertempuran dimulai.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2830 seconds (0.1#10.140)