Pakistan Sukses Uji Rudal Balistik Shaheen-III, India Wajib Waspada

Minggu, 10 April 2022 - 10:15 WIB
loading...
Pakistan Sukses Uji...
Pakistan sukses uji coba rudal balistik Shaheen-III. Foto/NDTV
A A A
ISLAMABAD - Angkatan Darat Pakistan sukses melakukan uji coba rudal balistik Shaheen-III yang dapat menyerang target hingga 2.750 kilometer, membuat sejumlah kota di India berada di bawah jangkauannya.

"Uji coba itu bertujuan untuk memvalidasi ulang berbagai desain dan parameter teknis sistem senjata," kata Humas Inter Services sayap media militer dalam sebuah pernyataan seperti dikutip dari NDTV, Minggu (10/4/2022).

Surat kabar Dawn melaporkan Shaheen-III adalah rudal balistik permukaan-ke-permukaan dengan jangkauan 2.750 kilometer, yang membuatnya mampu mencapai titik terjauh di timur laut India dan Kepulauan Andaman serta Nicobar.



Rudal balistik jarak menengah ini berbahan bakar padat dan dilengkapi dengan sistem Post-Separation Altitude Correction (PSAC).

Bahan bakar padat cocok untuk kemampuan respons cepat, sementara fitur PSAC menyediakan kemampuan untuk menyesuaikan lintasan hulu ledak membuat akurasi yang lebih besar dan menghindari sistem pertahanan rudal anti-balistik, kata laporan itu.

Rudal itu pertama kali diuji pada Maret 2015.



Tahun lalu, Angkatan Darat Pakistan juga sukses melakukan uji peluncuran Babur Cruise Missile 1B versi "jarak yang ditingkatkan" yang dikembangkan secara lokal.

Direktur Jenderal Divisi Rencana Strategis (SPD) Letnan Jenderal Nadeem Zaki Manj mengucapkan selamat kepada para ilmuwan dan insinyur atas pencapaian keunggulan dalam domain teknologi rudal jelajah.

Dia juga mengungkapkan keyakinan penuhnya bahwa tes ini akan semakin memperkuat pencegahan strategis Pakistan.

Presiden Arif Alvi, Perdana Menteri Imran Khan, Ketua Gabungan Kepala Staf Komite Jenderal Nadeem Raza dan kepala layanan juga memberi selamat kepada para ilmuwan dan insinyur atas keberhasilan peluncuran tersebut.

(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Bikin Heboh, Wanita...
Bikin Heboh, Wanita yang Kawin Lari dengan Calon Menantunya Angkat Bicara
Mufti Pakistan Taqi...
Mufti Pakistan Taqi Usmani Tegaskan Perang Melawan Israel Hukumnya Wajib
Siapa Durai Murugan?...
Siapa Durai Murugan? Menteri India yang Seru Warganya Melakukan Poliandri
Negara Eropa Timur Ini...
Negara Eropa Timur Ini Undang 150.000 Pekerja Migran Asal Pakistan
Pengantin Pria India...
Pengantin Pria India Kawin Lari dengan Calon Ibu Mertuanya Hanya 9 Hari Sebelum Pernikahannya
Perempuan Cantik AS...
Perempuan Cantik AS Pergi ke Desa Terpencil India demi Nikahi Teman Instagramnya
India Diversifikasi...
India Diversifikasi Impor, China Tak Lagi Jadi Andalan Utama
Rudal China Bisa Tenggelamkan...
Rudal China Bisa Tenggelamkan Seluruh Armada Kapal Induk AS Hanya dalam 20 Menit
Terkunci saat Siram...
Terkunci saat Siram Tanaman, Perempuan Ini Terjebak di Balkon Apartemen 2 Hari
Rekomendasi
Kejagung: Djuyamto Sempat...
Kejagung: Djuyamto Sempat Titip Tas Berisi HP dan Uang Dolar ke Satpam Pengadilan
Belum Setahun Sudah...
Belum Setahun Sudah 3 Kali Ganti Pelatih, Begini Kata Jonatan Christie
Persada Hospital Malang...
Persada Hospital Malang Berhentikan Oknum Dokter Pelaku Pelecehan Seksual ke Pasien
Berita Terkini
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
5 jam yang lalu
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
6 jam yang lalu
Balas Perang Tarif Trump,...
Balas Perang Tarif Trump, Presiden China Xi Jinping Galang Kekuatan di ASEAN
7 jam yang lalu
Eks Pejabat Mossad Ungkap...
Eks Pejabat Mossad Ungkap Netanyahu akan Dipaksa Terima Gencatan Senjata Tahap Kedua
8 jam yang lalu
AS Mulai Tarik Pasukan...
AS Mulai Tarik Pasukan dari Pangkalan Utama di Dekat Ladang Gas Terbesar Suriah
8 jam yang lalu
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
9 jam yang lalu
Infografis
Korut akan Kirim 150...
Korut akan Kirim 150 Rudal Balistik untuk Bantu Perang Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved