PM Inggris dan Zelensky Bertemu 4 Mata di Kiev, Janjikan Banyak Senjata

Minggu, 10 April 2022 - 00:01 WIB
loading...
PM Inggris dan Zelensky...
Perdana Menteri Inggris Boris Johnson mengunjungi Kiev dan melakukan pertemuan empat dengan Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, Sabtu (9/4/2022). Foto/Twitter/@UkrEmbLondon
A A A
KIEV - Perdana Menteri (PM) Inggris Boris Johnson mengunjungi Kiev, Ibu Kota Ukraina , Sabtu (9/4/2022). Dalam kunjungannya, Jonhson melakukan pertemuan empat mata dengan Presiden Volodymyr Zelensky.

Wakil Kepala Kantor Presiden Ukraina, Andriy Sybiha, melalui Facebook mengonfirmasi pertemuan empat mata kedua pemimpin.

Kantor PM Inggris atau Downing Street juga mengonfirmasi kunjungan Johnson tersebut, yang pertama kali sejak Rusia menginvasi Ukraina pada 24 Februari.



"Johnson bertemu Zelensky dalam menunjukkan solidaritas dengan rakyat Ukraina," kata seorang juru bicara Downing Street.

"Mereka akan membahas dukungan jangka panjang Inggris ke Ukraina dan PM [Johnson] akan menetapkan paket baru bantuan keuangan dan militer," lanjut juru bicara Downing Street, seperti dikutip Reuters.

Kunjungan Johnson ke Ibu Kota Ukraina tidak diumumkan sebelumnya, dan dilakukan saat Rusia mengumpulkan pasukan di timur negara itu.

"Inggris akan mengirim lebih banyak senjata pertahanan ke Ukraina dan akan bekerja dengan mitra G7 untuk menargetkan setiap pilar ekonomi Rusia untuk memastikan Putin gagal," tulis Johnson di Twitter.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1697 seconds (0.1#10.140)