Jika Rusia Gunakan Senjata Kimia di Ukraina, NATO Akan Ambil Tindakan

Minggu, 27 Maret 2022 - 13:53 WIB
loading...
Jika Rusia Gunakan Senjata...
Wasekjen NATO mengatakan jika Rusia menggunakan senjata kimia di Ukraina maka aliansi pertahanan itu akan mengambil tindakan. Foto/Ilustrasi/Sindonews
A A A
BRUSSELS - Jika Rusia menggunakan senjata kimia atau nuklir dalam serangan militernya di Ukraina , NATO akan dipaksa untuk mengambil tindakan yang tepat. Hal itu diungkapkan Wakil Sekretaris Jenderal NATO Mircea Geoan kepada The Associated Press dalam sebuah wawancara.

“Saya dapat menjamin bahwa NATO siap untuk merespons secara proporsional,” ia memperingatkan tanpa merinci tindakan apa yang akan diambil aliansi pertahanan pimpinan Amerika Serikat (AS) itu seperti dilansir dari Huffington Post, Minggu (27/3/2022).

Lebih jauh ia menjelaskan bahwa NATO adalah aliansi defensif, tetapi juga aliansi nuklir.



"Jika Rusia menggunakan senjata kimia atau jenis sistem canggih lainnya melawan Ukraina, ini akan mengubah secara mendasar sifat perang yang telah dilancarkan Putin melawan Ukraina,” ucapnya.

Kekhawatiran akan penggunaan senjata yang jauh lebih mengerikan oleh Rusia telah meningkat ketika Presiden Vladimir Putin mengecam operasi yang dia pikir akan berhasil diselesaikan dengan cepat.



"Putin mungkin mempercayai fantasi pasca-kekaisarannya sendiri, berpikir bahwa Ukraina akan menyambut mereka dengan tangan terbuka,” kata Geoan.

“Bahkan, mereka mendapat perlawanan yang sangat sengit. Kami yakin bahwa hari ini, bahkan dengan bala bantuan yang masih masuk ke Ukraina, Rusia tidak memiliki kekuatan dan kapasitas untuk menduduki seluruh Ukraina,” tambahnya.

"Sampai ada beberapa resolusi, kami berharap bahwa Putin tidak akan melangkah lebih jauh lagi ke jalan kejahatan perang, dan bahkan kehancuran yang lebih besar terhadap negara yang berdaulat,” pungkas Geoan.

(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Berdalih untuk Melindungi,...
Berdalih untuk Melindungi, AS Ingin Miliki Pembangkit Listrik Ukraina
Rusia Tembak Jatuh 7...
Rusia Tembak Jatuh 7 Pesawat Nirawaknya Sendiri setelah Putin-Trump Teleponan
Donald Trump Ingin Lepaskan...
Donald Trump Ingin Lepaskan Posisi AS sebagai Pimpinan NATO
Negara-negara NATO Berencana...
Negara-negara NATO Berencana Mundur dari Perjanjian Ranjau Darat, Apa Dipicu Ketakutan Diinvasi Rusia?
Uni Eropa: Jangan Biarkan...
Uni Eropa: Jangan Biarkan Rusia Memecah Belah AS dan Eropa
900 Tentara Anggota...
900 Tentara Anggota NATO Teledor, Data Mereka di Aplikasi Kebugaran Mudah Terdeteksi Musuh
Prancis Kerahkan Pesawat...
Prancis Kerahkan Pesawat Bersenjata Nuklir ke Perbatasan Jerman, Ini Pemicu Utamanya
5 Isu Penting dalam...
5 Isu Penting dalam Panggilan Telepon Putin dan Trump selama 2,5 Jam
Rusia dan Ukraina Saling...
Rusia dan Ukraina Saling Serang hanya Beberapa Jam setelah Panggilan Telepon antara Putin dan Trump
Rekomendasi
Ratu Camilla Lelah Dampingi...
Ratu Camilla Lelah Dampingi Raja Charles III Berjuang Melawan Kanker
Cara Salat Tasbih di...
Cara Salat Tasbih di Malam Lailatul Qadar, Amalkan untuk Meraih Keutamaannya
Rekaman Suara Kim Sae...
Rekaman Suara Kim Sae Ron Nikah dan Aborsi Bikin Netizen Murka, Pengalihan Isu Kim Soo Hyun?
Berita Terkini
Rival Erdogan Ditangkap...
Rival Erdogan Ditangkap atas Tuduhan Korupsi, Dijegal Maju Pilpres Turki
36 menit yang lalu
Berdalih untuk Melindungi,...
Berdalih untuk Melindungi, AS Ingin Miliki Pembangkit Listrik Ukraina
1 jam yang lalu
Rusia Tembak Jatuh 7...
Rusia Tembak Jatuh 7 Pesawat Nirawaknya Sendiri setelah Putin-Trump Teleponan
2 jam yang lalu
Donald Trump Ingin Lepaskan...
Donald Trump Ingin Lepaskan Posisi AS sebagai Pimpinan NATO
2 jam yang lalu
4 Tempat di Gaza yang...
4 Tempat di Gaza yang Dibom Israel di Bulan Maret 2025, Salah Satunya Kamp Pengungsi Jabalia
2 jam yang lalu
5 Fakta Puasa Ramadan...
5 Fakta Puasa Ramadan di Kutub Utara, dari Menahan Lapar selama 23 Jam hingga Toleransi yang Tinggi
3 jam yang lalu
Infografis
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved