Tiga Ledakan Guncang Kiev, Dua Orang Terluka

Rabu, 16 Maret 2022 - 15:14 WIB
loading...
Tiga Ledakan Guncang...
Tiga Ledakan Guncang Kiev, Dua Orang Terluka. FOTO/Reuters
A A A
KIEV - Beberapa ledakan mengguncang Kiev pada Rabu (16/3/2022) pagi. Layanan darurat mengatakan dua bangunan tempat tinggal rusak dan dua orang terluka. Ledakan itu terjadi ketika Rusia mengintensifkan serangan di ibu kota Ukraina , yang diberlakukan jam malam pada Selasa malam.

Seperti dilaporkan AFP, setidaknya tiga ledakan keras terdengar sesaat setelah fajar di bagian barat kota, dan asap tebal mengepul ke langit.



"Dua bangunan tempat tinggal rusak dalam pemboman semalam di bagian tengah Kiev, distrik Shevchenkivskyi. Dua orang dilaporkan terluka, 35 dievakuasi," kata Layanan Darurat Negara Ukraina di Telegram.

Gambar yang dirilis oleh layanan darurat menunjukkan sudut atas satu bangunan telah hancur sebagian, sementara yang lain memiliki kerusakan dan bekas hangus di atap dan bagian atasnya.

Tidak mungkin untuk segera mengunjungi tempat kejadian karena wartawan dilarang bergerak di sekitar kota selama jam malam, yang berlangsung hingga Kamis pagi.

Dilaporkan pula, sedikitnya empat orang tewas dan 40 terluka dalam serangan Rusia yang membakar gedung di distrik Sviatoshynsky, Kiev, Selasa. Beberapa bangunan lain juga terkena serangan.



Hampir tiga minggu setelah invasi ke Ukraina, pasukan Rusia yang mengepung Kiev di dua sisi telah meningkatkan serangan mereka, dengan banyak orang di ibu kota khawatir serangan penuh akan segera terjadi.

Sementara itu pertempuran terus berkecamuk di kota-kota seperti Mariupol, Kharkhiv dan Mykolaiv, serta di kota-kota pinggiran di luar Kiev.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
Profil Olena Zelenska,...
Profil Olena Zelenska, Sosok Cantik Istri Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky
Ukraina Mengarak 2 Tawanan...
Ukraina Mengarak 2 Tawanan Perang China Pendukung Rusia, Ini Respons Beijing
4 Alasan Rusia Sangat...
4 Alasan Rusia Sangat Percaya dengan Donald Trump, Salah Satunya Mengakui Kesalahan di Masa Lalu
5 Sistem Perang Elektronik...
5 Sistem Perang Elektronik Rusia Terbaik Ubah Senjata Canggih NATO Jadi Besi Rongsokan
5 Fakta Arab Saudi Mediasi...
5 Fakta Arab Saudi Mediasi Perundingan Amerika Serikat dan Rusia untuk Akhiri Perang Ukraina
Rudal China Bisa Tenggelamkan...
Rudal China Bisa Tenggelamkan Seluruh Armada Kapal Induk AS Hanya dalam 20 Menit
Terkunci saat Siram...
Terkunci saat Siram Tanaman, Perempuan Ini Terjebak di Balkon Apartemen 2 Hari
Rekomendasi
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, PT BAI Salurkan Makanan Bergizi untuk Ratusan Siswa di Bintan
Saham Perusahaan Teknologi...
Saham Perusahaan Teknologi AS Anjlok Imbas Tarif Trump
Telkom Indonesia Hadirkan...
Telkom Indonesia Hadirkan Data Center di Batam, Kapasitas Capai 54 MW
Berita Terkini
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
6 jam yang lalu
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
7 jam yang lalu
Balas Perang Tarif Trump,...
Balas Perang Tarif Trump, Presiden China Xi Jinping Galang Kekuatan di ASEAN
8 jam yang lalu
Eks Pejabat Mossad Ungkap...
Eks Pejabat Mossad Ungkap Netanyahu akan Dipaksa Terima Gencatan Senjata Tahap Kedua
9 jam yang lalu
AS Mulai Tarik Pasukan...
AS Mulai Tarik Pasukan dari Pangkalan Utama di Dekat Ladang Gas Terbesar Suriah
9 jam yang lalu
Qatar Siap Menengahi...
Qatar Siap Menengahi Konflik Rusia dan Ukraina
10 jam yang lalu
Infografis
100 Orang Dirawat di...
100 Orang Dirawat di RSCM Akibat Kecanduan Judi Online
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved