Negosiasi Putaran Tiga Rusia-Ukraina Gagal Sepakati Koridor Kemanusiaan

Selasa, 08 Maret 2022 - 05:00 WIB
loading...
A A A


Sebelumnya, ketua fraksi parlemen dari fraksi yang berkuasa di Ukraina, David Akhramiya, salah satu peserta dalam negosiasi, mengatakan Moskow dan Kiev mampu mencapai kompromi praktis pada semua masalah, kecuali status Krimea dan republik Donbass. Dia berpendapat bahwa pengakuan mereka akan "tidak dapat diterima oleh masyarakat Ukraina."

Sementara itu, Moskow telah berulang kali mengatakan bahwa pengakuan atas Republik Donetsk dan Lugansk serta kedaulatan Rusia atas Krimea dan Sevastopol adalah sikap tegas. “Hal yang sama berlaku untuk permintaan klausul khusus dalam konstitusi yang mengesampingkan aksesi Ukraina ke blok mana pun,” juru bicara kepresidenan Rusia Dmitry Peskov mengatakan kepada Reuters, Senin.

Negosiasi Rusia-Ukraina akan dilanjutkan di Belarus, namun belum ada informasi soal tanggal dan tempat tertentu. “Moskow berharap bahwa langkah maju yang lebih nyata akan dibuat," kata Medinsky.

(esn)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4113 seconds (0.1#10.140)