Update Hari Ke-4 Invasi: Ibu Kota Ukraina Dihujani Rudal Rusia

Minggu, 27 Februari 2022 - 07:09 WIB
loading...
Update Hari Ke-4 Invasi:...
Blok apartemen di Kiev bolong terkena terjangan rudal. Foto/Los Angeles Times
A A A
KIEV - Ibu Kota Ukraina , Kiev, berada di bawah tembakan rudal pada hari ke-4 invasi Rusia . Meski begitu, kota itu masih berada di tangan pemerintah Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky .

Zelensky mengatakan Ukraina telah memerangi pasukan Rusia di Kiev, serta Odesa di selatan dan Kharkiv di timur laut.

"Para penjajah ingin memblokir pusat negara kita," kata Zelensky. "Kami menggagalkan rencana mereka," imbuhnya seperti dikutip dari BBC, Minggu (27/2/2022).

Zelensky mengatakan pasukan Ukraina berhasil memukul mundur pasukan Rusia yang bergerak maju di Kiev.



"Kami telah bertahan dan berhasil menangkis serangan musuh. Pertempuran berlanjut," kata Zelensky dalam pesan video dari jalan-jalan Kyiv yang diposting di media sosialnya seperti dikutip dari Straits Times.

Saksi mata Reuters di Kiev melaporkan sesekali ledakan dan tembakan di kota itu pada Sabtu malam, tetapi tidak jelan dari mana asalnya. Ibu Kota Ukraina dan kota-kota lain telah dihantam oleh artileri dan rudah jelajah Rusia.

Seorang pejabat pertahanan AS mengatakan pasukan Ukraina melakukan perlawanan yang sangat gigih terhadap kemajuan Rusia di tiga wilayah, membuat ratusan ribu warga Ukraina melarikan diri ke barat dan menyumbat jalan raya utara serta jalur kereta api.



Sementara itu Kremlin mengatakan pasukannya maju lagi "ke segala arah" setelah Presiden Rusia Vladimir Putin memerintahkan jeda pada hari Jumat.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2100 seconds (0.1#10.140)