Kapal Induk Nuklir AS Truman Tetap di Mediterania untuk Misi Penting Ini

Rabu, 29 Desember 2021 - 08:11 WIB
loading...
Kapal Induk Nuklir AS...
Kapal induk tenaga nuklir USS Harry S Truman milik Amerika Serikat. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Amerika Serikat (AS) mempertahankan keberadaan kapal induk nuklir di Mediterania, bukannya mengirimnya ke Timur Tengah. Langkah ini diambil untuk meyakinkan sekutu karena ketegangan tetap tinggi di Ukraina.

Pernyataan itu diungkapkan Menteri Pertahanan (Menhan) AS Lloyd Austin, dilansir laporan Angkatan Laut AS pada Selasa (28/12/2021).

Seorang pejabat pertahanan AS mengkonfirmasi dalam pernyataan kepada Sputnik bahwa USS Harry S Truman dan kelompok tempurnya akan tetap berada di Laut Mediterania atas perintah dari Menhan Austin.



"Menteri Pertahanan telah mengarahkan USS Harry S Truman Carrier Strike Group (HST CSG) untuk tetap berada di area operasi Komando Eropa (EUCOM) alih-alih transit ke area operasi Komando Pusat (CENTCOM) seperti yang dijadwalkan semula," ungkap pernyataan pejabat pertahanan AS pada Selasa.



"Perubahan jadwal CSG HST mencerminkan perlunya kehadiran yang gigih di Eropa, dan diperlukan untuk meyakinkan sekutu dan mitra kami tentang komitmen kami terhadap pertahanan kolektif," tutur dia.



“Truman dan pasukan pengawalnya sekarang beroperasi di Laut Ionia antara Yunani dan Italia daripada berlayar melalui Terusan Suez ke Laut Merah untuk mendukung Komando Pusat AS (CENTCOM),” papar laporan portal semi-resmi US Naval Institute (USNI) News, mengutip sumber pertahanan AS.

“Austin secara pribadi menyetujui perubahan rencana grup kapal induk untuk memberi sinyal kepada sekutu Eropa tentang komitmen AS yang berkelanjutan terhadap keamanan regional,” ungkap laporan itu.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Benarkah Perusahaan...
Benarkah Perusahaan Satelit China Dukung Houthi Yaman Perangi AS?
Rakyat Swiss Minta Pembelian...
Rakyat Swiss Minta Pembelian 36 Jet Tempur Siluman F-35 AS Dibatalkan, Ini Alasannya
Mahasiswa Indonesia...
Mahasiswa Indonesia Ditahan AS, Jadi Korban Kebijakan Imigrasi Trump
Jenderal AS Ini Sudah...
Jenderal AS Ini Sudah Tak Sabar Ingin Mengebom Iran, tapi...
Dulu Menentang, Sekarang...
Dulu Menentang, Sekarang Arab Saudi Dukung Kesepakatan Nuklir Iran-AS, Mengapa?
China Desak AS Akhiri...
China Desak AS Akhiri Perang Dagang, tapi Juga Siap Meladeni
Approval Rating Donald...
Approval Rating Donald Trump Terjun ke Titik Terendah
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Para Pemimpin Dunia Sampaikan Belasungkawa
Kenapa Pope Dipanggil...
Kenapa Pope Dipanggil Paus di Indonesia? Simak Fakta Menarik yang Jarang Diketahui
Rekomendasi
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
9 Produk Pangan Ini...
9 Produk Pangan Ini Mengandung Unsur Babi, 7 Sudah Kantongi Sertifikat Halal
GAC Aion Siap Meluncurkan...
GAC Aion Siap Meluncurkan L4 Robotaxi di Shanghai Auto Show 2025
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
36 menit yang lalu
5 Fakta Fahda binti...
5 Fakta Fahda binti Falah, Istri Raja Salman dan Ibu dari Putra Mahkota Arab Saudi
3 jam yang lalu
Dunia Berduka, Lonceng...
Dunia Berduka, Lonceng Gereja-gereja Berdentang untuk Paus Fransiskus
4 jam yang lalu
Para Pemimpin Timur...
Para Pemimpin Timur Tengah Ungkap Duka Mendalam atas Wafatnya Paus Fransiskus
4 jam yang lalu
Pemukim Israel Culik...
Pemukim Israel Culik 2 Anak Palestina, Mengikat Mereka di Pohon hingga Pingsan
5 jam yang lalu
Benarkah Perusahaan...
Benarkah Perusahaan Satelit China Dukung Houthi Yaman Perangi AS?
6 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Kedua Tiba...
Kapal Induk Kedua Tiba di Timur Tengah, AS Serius Ancam Iran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved