Langgar Prosedur, Cathay Pacific Pecat 3 Pilot Terinfeksi COVID-19

Jum'at, 19 November 2021 - 07:07 WIB
loading...
Langgar Prosedur, Cathay...
Maskapai penerbangan Cathay Pasific pecat 3 pilot yang terinfeksi COVID-19 karena melakukan pelanggaran prosedur. Foto/Ilustrasi/Airbus
A A A
HONG KONG - Maskapai penerbangan Cathay Pacific memecat tiga pilot setelah mereka terinfeksi virus Corona di kota Frankfurt, Jerman .

Maskapai penerbangan asal Hong Kong mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa penyelidikan internal telah menemukan bahwa ketiga pilot terlibat dalam pelanggaran serius prosedur COVID-19 selama singgah di luar negeri.

Staf Cathay lainnya yang telah tinggal di hotel yang sama di Frankfurt sejak 1 November telah diperintahkan ke pusat karantina pemerintah Hong Kong.

"Setelah penyelidikan kasus-kasus ini, sayangnya, temuan menunjukkan pelanggaran serius terhadap persyaratan selama awak singgah di luar negeri," bunyi pernyataan itu.

"Orang-orang yang bersangkutan tidak lagi dipekerjakan oleh Cathay Pacific," bunyi pernyataan itu seperti dikutip dari CNN, Jumat (19/11/2021).



Cathay tidak memberikan penjelasan lebih lanjut tentang apa yang dimaksud dengan "pelanggaran serius". Pihak maskapai hanya mengatakan akan terus meninjau protokol perusahaan setelah insiden itu.

"Keamanan dan keselamatan pelanggan, karyawan, dan komunitas kami tetap menjadi prioritas mutlak kami," katanya.

Cathay Pacific bersikeras insiden itu "terisolasi."

"Awak pesawat kami telah menjaga bisnis kami tetap beroperasi dan Hong Kong terhubung ke dunia selama pandemi," katanya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jerman Tak Siap Hadapi...
Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia, Ini Sebabnya
Spesifikasi Taurus,...
Spesifikasi Taurus, Rudal Canggih Jerman yang Bakal Dikerahkan ke Ukraina untuk Melawan Rusia
Rusia: Jerman Terlibat...
Rusia: Jerman Terlibat Perang Jika Ukraina Gunakan Rudal Taurus!
Jerman Siap Kirim Rudal...
Jerman Siap Kirim Rudal Canggih Taurus ke Ukraina untuk Melawan Rusia
Jerman Bersiap Hadapi...
Jerman Bersiap Hadapi Perang Dunia III, Sebut Rusia Serang NATO Skenario Realistis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer 800.000 Tentara untuk Hadapi Rusia
Ikuti Langkah AS, Jerman...
Ikuti Langkah AS, Jerman Terapkan Kebijakan Anti-Islam dengan Mendeportasi Aktivis Pro-Palestina
Ledakan Dahsyat Hancurkan...
Ledakan Dahsyat Hancurkan Pelabuhan Bandar Abbas, Bagaimana Nasib 385 WNI di Iran?
Ledakan Dahsyat di Iran,...
Ledakan Dahsyat di Iran, Kemlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban
Rekomendasi
Hasil MotoGP Spanyol...
Hasil MotoGP Spanyol 2025: Alex Marquez Juara untuk Pertama Kalinya!
Rekor! Mohamed Salah...
Rekor! Mohamed Salah Tembus 5 Besar Top Skor Liga Inggris Sepanjang Masa
Review Weak Hero Class...
Review Weak Hero Class 2, Persahabatan, Trauma, dan Pertarungan di Lorong Sekolah
Berita Terkini
Siapa Lebih Unggul India...
Siapa Lebih Unggul India atau Pakistan dalam Senjata Nuklir?
1 jam yang lalu
India Terlalu Mengekang...
India Terlalu Mengekang Kashmir, Apakah Modi Kena Karma?
2 jam yang lalu
9 Alasan Warisan Progresif...
9 Alasan Warisan Progresif Paus Fransiskus Mengubah Gereja Katolik
3 jam yang lalu
Putin Berulang Kali...
Putin Berulang Kali Mengibuli Banyak Presiden AS, Korban Terbarunya Adalah Trump
6 jam yang lalu
Menhan Pakistan: Jihad...
Menhan Pakistan: Jihad Diciptakan oleh Barat
7 jam yang lalu
Ini Penampakan Makam...
Ini Penampakan Makam Paus Fransiskus yang Sederhana
9 jam yang lalu
Infografis
5 Cara Mencegah Lonjakan...
5 Cara Mencegah Lonjakan Covid-19 di Momen Libur Nataru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved