Eks Mata-mata: Mohammed bin Salman Sesumbar Ingin Bunuh Raja Arab Saudi pada 2014

Senin, 25 Oktober 2021 - 09:24 WIB
loading...
Eks Mata-mata: Mohammed...
Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman diklaim ingin bunuh Raja Arab Saudi, Abdullah, pada 2014. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Seorang mantan pejabat tinggi badan intelijen Arab Saudi mengatakan Putra Mahkota Mohammed bin Salman (MBS) pada 2014 pernah sesumbar padanya bahwa diaingin membunuh raja Arab Saudi. Saat itu, rajanya adalah Raja Abdullah bin Abdulaziz al-Saud.

Saad al-Jabri, yang terlibat dalam upaya kontraterorisme di Arab Saudi bersama Amerika Serikat (AS) membuat klaim tentang MBS dalam sebuah wawancara dengan CBS News dalam program “60 Minutes” yang ditayangkan hari Minggu (24/10/2021).



Al-Jabri tidak memberikan bukti atas klaimnya itu. Dia saat ini tinggal di pengasingan di Kanada.

Menurutnya, Pangeran MBS pada 2014 tidak memegang peran senior dalam pemerintahan Kerajaan Arab Saudi. Namun, MBS menjabat sebagai penjaga gerbang istana kerajaan ayahnya, Salman bin Abdulaziz al-Saud, ketika ayahnya masih berstatus sebagai putra mahkota.

Raja Salman naik takhta pada Januari 2015 setelah saudara tirinya, Raja Abdullah, meninggal dunia.

Al-Jabri menggunakan kesempatan wawancara itu untuk memperingatkan Pangeran MBS bahwa dia merekam video yang mengungkapkan lebih banyak rahasia kerajaan dan beberapa rahasia Amerika Serikat.

Sebuah klip pendek tanpa suara diperlihatkan kepada koresponden “60 Minutes”, Scott Pelley. Video itu, kata al-Jabri, bisa dirilis jika dia terbunuh.

Ini adalah upaya terbaru oleh mantan pejabat kontraterorisme Arab Saudi untuk mencoba menekan Putra Mahkota MBS yang berusia 36 tahun, yang menurut keluarga al-Jabri telah menahan dua anak dewasa al-Jabri dan menggunakan mereka sebagai pion untuk memaksa ayah mereka kembali ke Arab Saudi.

Jika kembali ke Arab Saudi, al-Jabri menghadapi kemungkinan penindasan, pemenjaraan atau tahanan rumah seperti mantan atasannya; menteri dalam negeri yang pernah berkuasa, Pangeran Mohammed bin Nayef, yang digulingkan dari posisinya sebagai putra mahkota oleh Pangeran MBS pada 2017.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Profil Sheikh As Sudais,...
Profil Sheikh As Sudais, Ulama Arab Saudi yang Larang Masyarakat Bicarakan Gaza
Profil Sheikha Jawaher,...
Profil Sheikha Jawaher, Istri Pertama Emir Qatar yang Pernah Serukan Boikot Haji ke Makkah
Profil 3 Istri Emir...
Profil 3 Istri Emir Qatar Tamim bin Hamad Al-Thani, Salah Satunya Pernah Serukan Boikot Haji
Profil Ameera binti...
Profil Ameera binti Aidan, Eks Putri Kerajaan Arab Saudi yang Tampil Tanpa Jilbab dan Jadi Agen Perubahan
Siapa Sleeping Prince?...
Siapa Sleeping Prince? Pangeran Arab Saudi Koma 20 Tahun Tak Kunjung Bangun
Arab Saudi Bertambah...
Arab Saudi Bertambah Kaya Raya, Ternyata Ini 3 Penyebabnya
Profil Sultana binti...
Profil Sultana binti Turki, Istri Raja Salman yang Dikenal Filantropis
China Segera Buka Jembatan...
China Segera Buka Jembatan Tertinggi di Dunia, Tingginya Hampir 2 Kali Menara Eiffel
Guru Ini Tetap Terima...
Guru Ini Tetap Terima Gaji Total Rp5,7 Miliar meski Tak Ngajar 19 Tahun, kok Bisa?
Rekomendasi
KPK Periksa Eks Stafsus...
KPK Periksa Eks Stafsus Jokowi Arif Budimanta selama 10 Jam Sebagai Saksi Kasus LPEI
Kisah Si Kembar Risyad...
Kisah Si Kembar Risyad dan Rasyid, Lulus Bersama dari ITS Mengejar Mimpi di Dunia Teknologi
Pekerja SKT Sampoerna...
Pekerja SKT Sampoerna Terima BLT Dana Bagi Hasil CHT Rp800.000 per Orang
Berita Terkini
Presiden Prancis Akan...
Presiden Prancis Akan Akui Negara Palestina, Putra PM Israel: Persetan Denganmu!
18 menit yang lalu
Negara Ini Kembali Larang...
Negara Ini Kembali Larang Rakyatnya Kunjungi Israel, Marah atas Pembantaian di Gaza
24 menit yang lalu
Mantan PM Malaysia Abdullah...
Mantan PM Malaysia Abdullah Ahmad Badawi Meninggal Dunia
3 jam yang lalu
Wanita Ini Gugat Lab...
Wanita Ini Gugat Lab DNA karena Hasil yang Keliru Membuatnya Terlanjur Aborsi
3 jam yang lalu
Hamas Akan Bebaskan...
Hamas Akan Bebaskan Seluruh Sandera Israel Jika Ada Jaminan Perang Gaza Berakhir
5 jam yang lalu
3 Anggota Keluarga Donald...
3 Anggota Keluarga Donald Trump yang Mendapat Untung Besar dari Kripto
6 jam yang lalu
Infografis
Proyek Mukaab Mohammed...
Proyek Mukaab Mohammed bin Salman Dianggap Tandingan Kakbah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved