Badai Shaheen Terjang Oman dan Iran, 13 Orang Tewas

Senin, 04 Oktober 2021 - 21:01 WIB
loading...
Badai Shaheen Terjang...
Jalanan terendam banjir di Muscat, Oman. Foto/REUTERS
A A A
MUSKAT - Sebanyak 13 orang tewas saat badai Shaheen menghantam sebagian wilayah Iran dan Oman. Badai tiba pada Minggu (3/10/2021), dengan kecepatan angin antara 120 dan 150 km/jam saat melintasi daratan.

Ribuan orang telah dievakuasi dari daerah pesisir di Oman. Jalan-jalan di ibu kota, Muscat, telah terendam banjir.

“Shaheen kemudian diturunkan menjadi badai tropis setelah menghantam daratan,” ungkap pernyataan badan meteorologi Oman.



Di Iran, pihak berwenang mengatakan enam orang diduga nelayan, tewas di pelabuhan di provinsi tenggara Sistan-Baluchestan.



Media resmi negara itu mengatakan infrastruktur termasuk fasilitas listrik dan jalan rusak.



Bahkan sebelum badai melanda Oman, empat orang, termasuk seorang anak, telah meninggal karena banjir.

Gambar dari Muscat menunjukkan mobil terendam air. Pihak berwenang di ibu kota memerintahkan jalan hanya digunakan untuk perjalanan darurat.

Kantor berita negara Oman mengatakan angkatan bersenjata sedang menyelamatkan orang-orang yang terperangkap oleh air banjir. Mereka juga memperbaiki jalan yang rusak untuk mendapatkan bantuan ke daerah-daerah yang membutuhkan.

Penerbangan ke dan dari Muscat ditangguhkan dan penduduk di daerah pesisir didesak untuk mengungsi.

Pertandingan kriket antara Oman dan Skotlandia dibatalkan karena badai.

Pihak berwenang memutuskan aliran listrik di al-Qurm, timur Muscat, untuk menghindari insiden tersengat listrik, dan sekitar 2.700 orang ditempatkan di tempat penampungan darurat.

Beberapa bagian dari Uni Emirat Arab (UEA) yang bertetangga sekarang dalam keadaan siaga karena badai bergerak ke barat.

Penduduk al-Ain, di perbatasan dengan Oman, telah diberitahu untuk bekerja dari jarak jauh pada Senin dan menghindari meninggalkan rumah kecuali untuk keadaan darurat.
(sya)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
9 Pesawat Militer AS...
9 Pesawat Militer AS Kirim Bom Penghancur Bunker ke Israel, Persiapan Serang Iran?
Israel Bersiap Menyerang...
Israel Bersiap Menyerang dengan Bom Canggih, Seberapa Kuat Pertahanan Udara Iran?
Pangeran Arab Saudi...
Pangeran Arab Saudi Temui Khamenei untuk Pertama Kalinya, Sampaikan Surat Raja Salman
Trump Tolak Rencana...
Trump Tolak Rencana Israel Menyerang Iran, Apa Alasannya?
Israel Bersiap Serang...
Israel Bersiap Serang Iran, Ini Rincian Bom yang Disiapkan
Kepala IAEA: Iran Tidak...
Kepala IAEA: Iran Tidak Jauh dari Memiliki Bom Nuklir
Profil Sayyida Ahad...
Profil Sayyida Ahad binti Abdullah, Istri Raja Oman yang Menginspirasi Perempuan Arab
Hamas Siap Bebaskan...
Hamas Siap Bebaskan Semua Sandera Asal Israel Hentikan Perang Gaza
AS Nyerah Tengahi Konflik...
AS Nyerah Tengahi Konflik Rusia-Ukraina jika Tak Ada Kemajuan: Kami Harus Move On!
Rekomendasi
Amuk Massa! Mobil Polisi...
Amuk Massa! Mobil Polisi Dibakar saat Tangkap Pelaku Penganiayaan di Depok
PB PGRI Desak Tunjangan...
PB PGRI Desak Tunjangan Profesi Guru Dipertahankan di RUU Sisdiknas
Kartu Jakarta Pintar...
Kartu Jakarta Pintar Tahap 1 Disalurkan untuk 43.502 Siswa
Berita Terkini
Bangsa di Balik Jeruji...
Bangsa di Balik Jeruji Besi: Mengapa Israel Penjarakan 10.000 Warga Palestina?
36 menit yang lalu
Pemimpin Houthi: Israel...
Pemimpin Houthi: Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi
3 jam yang lalu
Perang Dagang, China...
Perang Dagang, China Ganti Minyak Mentah AS dengan Minyak Kanada
4 jam yang lalu
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan...
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan Israel di Jalur Gaza Gagal Meledak
4 jam yang lalu
ICC Minta Hongaria Jelaskan...
ICC Minta Hongaria Jelaskan Kegagalan Menangkap Benjamin Netanyahu
5 jam yang lalu
9 Pesawat Militer AS...
9 Pesawat Militer AS Kirim Bom Penghancur Bunker ke Israel, Persiapan Serang Iran?
6 jam yang lalu
Infografis
21 Orang Tewas Akibat...
21 Orang Tewas Akibat Serangan Rudal Balistik Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved