Kerusuhan Pecah di Penjara Ekuador, Puluhan Napi Tewas

Rabu, 29 September 2021 - 19:59 WIB
loading...
Kerusuhan Pecah di Penjara...
Perang geng picu kerusuhan di penjara Ekuador, puluhan napi tewas. Foto/hcabarbieri.it
A A A
QUITO - Sedikitnya 30 narapidana tewas dan puluhan lainnya cedera dalam perkelahian antara geng yang pecah di sebuah penjara di kota pelabuhan Guayaquil, Ekuador .

Seorang komandan polisi mengatakan setidaknya lima narapidana telah dipenggal kepalanya sementara yang lain ditembak mati.

Komandan polisi Fausto Buenano mengatakan para tahanan juga telah melemparkan granat seperti dikutip dari BBC, Rabu (29/9/2021).

Gubernur regional mengatakan butuh 400 petugas polisi untuk mendapatkan kembali kendali atas penjara yang menampung para tahanan yang memiliki hubungan dengan geng narkoba internasional.

Sepanjang tahun ini, lebih dari 150 orang tewas dalam kekerasan penjara di Ekuador.



Dalam insiden paling berdarah sejauh ini, 79 tahanan tewas dalam perkelahian serentak di bulan Februari lalu.

Lembaga Pemasyarakatan Litoral, tempat kerusuhan mematikan yang terjadi pada Selasa malam, dianggap sebagai salah satu yang paling berbahaya di negara ini.

Komandan Polisi Buenano mengatakan bahwa narapidana dari satu sayap penjara telah merangkak melalui lubang untuk mendapatkan akses ke sayap yang berbeda, di mana mereka menyerang anggota geng saingan.

Polisi berhasil menjangkau enam juru masak yang terjebak di sayap tempat perkelahian terjadi dan menyelamatkan mereka.

Penjara Litoral menahan narapidana dari Los Choneros, sebuah geng di Ekuador yang diduga memiliki hubungan dengan kartel narkoba Sinaloa yang kuat di Meksiko.



Tetapi kelompok kriminal Meksiko lainnya, kartel Generasi Baru Jalisco (CJNG), juga mencoba menjalin aliansi dengan geng-geng Ekuador untuk menguasai rute penyelundupan narkoba yang mengarah dari Ekuador ke Amerika Tengah dari pesaingnya di Sinaloa.

Pada bulan Juli, Presiden Guillermo Lasso mengatakan bahwa sistem penjara Ekuador melebihi kapasitas 30%.

Dia mengumumkan rencana untuk mempercepat proses pembebasan para narapidana yang telah menjalani sebagian besar waktu hukuman atau telah melakukan kejahatan ringan untuk mengurangi kepadatan.
(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jadi Terpidana Mati...
Jadi Terpidana Mati Terlama di Dunia Padahal Tak Bersalah, Pria Ini Dapat Kompensasi Rp23,9 Miliar
5 Alasan Presiden Ekuador...
5 Alasan Presiden Ekuador Minta Bantuan Tentara AS, Eropa dan Brasil untuk Perang Melawan Kartel Narkoba
Pria Ini Ditemukan Hidup...
Pria Ini Ditemukan Hidup setelah 94 Hari Hilang di Laut: Saya Makan Kecoak dan Kura-kura
Bos Narkoba Paling Ditakuti...
Bos Narkoba Paling Ditakuti Kabur dari Penjara, Picu Sayembara Berhadiah Rp16,5 Miliar
Ponsel Dikeluarkan dari...
Ponsel Dikeluarkan dari Perut Seorang Narapidana 6 Tahun setelah Ditelan
Pria Ini Tak Salah dan...
Pria Ini Tak Salah dan Terlanjur Dipenjara 13 Tahun, Ironisnya Malah Dikenai Tagihan Rp1,6 Miliar
Napi Perempuan Hamil...
Napi Perempuan Hamil dan Melahirkan Anak dari Sperma yang Dibungkus Plastik dari Pacarnya
Anak-Anak di Gaza Bertahan...
Anak-Anak di Gaza Bertahan Hidup dengan Makan Kurang dari Sekali dalam Sehari
Kapal Terbakar lalu...
Kapal Terbakar lalu Tenggelam gara-gara Penumpang Masak, Hampir 150 Orang Tewas
Rekomendasi
Gelar Halalbihalal,...
Gelar Halalbihalal, Muhammadiyah Tegaskan Komitmennya terhadap Keharmonisan
Bandung Diserbu Wisatawan...
Bandung Diserbu Wisatawan saat Libur Paskah, Lalu Lintas Padat Merayap
Bang Jago Pasuruan Tantang...
Bang Jago Pasuruan Tantang Duel Polisi di Depan Keluarga, Akhirnya Terkapar Positif Nyabu
Berita Terkini
Pemukim Ilegal Israel...
Pemukim Ilegal Israel Serbu Desa Badui di Tepi Barat
17 menit yang lalu
Pertama Kali di Dunia,...
Pertama Kali di Dunia, Robot Humanoid China Ikut Lomba Lari Melawan Manusia, Siapa Pemenangnya?
2 jam yang lalu
7 Kampus Elite AS yang...
7 Kampus Elite AS yang Kehilangan Dana Miliaran Dolar karena Melawan Donald Trump
2 jam yang lalu
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Harus Kehilangan Masa Depan di AS, Ini Alasan Utamanya
4 jam yang lalu
Punya Bakat dan Keahlian...
Punya Bakat dan Keahlian Unik? Arab Saudi Tarik Pemuda Berbakat dengan Paket Bebas Pajak
4 jam yang lalu
189 Aktivis Diadili...
189 Aktivis Diadili di Turki karena Menentang Erdogan
6 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved