Biden Serukan Palestina Merdeka untuk Memastikan Masa Depan Israel

Kamis, 23 September 2021 - 00:01 WIB
loading...
Biden Serukan Palestina Merdeka untuk Memastikan Masa Depan Israel
Presiden AS Joe Biden berpidato di kantor pusat PBB, New York. Foto/REUTERS
A A A
NEW YORK - Negara Palestina yang berdaulat dan demokratis adalah cara terbaik untuk memastikan masa depan Israel.

Seruan itu diungkapkan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden saat pidato di PBB pada Selasa. “Kita harus mencari masa depan perdamaian dan keamanan yang lebih besar bagi semua orang di Timur Tengah,” papar Biden pada hari pembukaan Majelis Umum PBB.

“Saya terus percaya bahwa solusi dua negara adalah cara terbaik memastikan masa depan Israel sebagai negara demokratis Yahudi, hidup dalam damai bersama negara Palestina yang layak, berdaulat, dan demokratis,” ungkap dia.



Biden menambahkan, “Kita jauh dari tujuan itu saat ini, tetapi kita tidak boleh membiarkan diri kita menyerah pada kemungkinan kemajuan.”



Biden mengulangi janjinya untuk kembali ke kesepakatan 2015 untuk mengekang program nuklir Iran, asalkan Teheran melakukan hal yang sama.



Pembicaraan tentang masalah ini menemui jalan buntu tentang siapa yang mengambil langkah pertama.

“Dunia menghadapi dekade yang menentukan,” ujar Biden.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1373 seconds (0.1#10.140)