250 Pasukan Garda Nasional Massachusetts Dikerahkan Jadi Sopir Bus Sekolah

Rabu, 15 September 2021 - 14:19 WIB
loading...
250 Pasukan Garda Nasional...
Bus sekolah kekurangan pengemudi di Massachusetts, Amerika Serikat. Foto/REUTERS
A A A
WASHINGTON - Kekurangan sopir bus sekolah di Massachusetts, Amerika Serikat , sangat parah sehingga memaksa Gubernur Charlie Baker mengerahkan pasukan Garda Nasional membantu anak-anak bersekolah.

Baker mengumumkan pada Senin (13/9/2021) bahwa sebanyak 250 anggota Garda Nasional Massachusetts akan tersedia untuk mengemudikan bus sekolah.

Pelatihan pengemudi dijadwalkan dimulai pada Selasa (14/9/2021) untuk 90 pasukan Garda Nasional di kota-kota Chelsea, Lawrence, Lowell dan Lynn.



“Seperti halnya pekerja transportasi sekolah, semua personel Garda yang aktif akan menyelesaikan pelatihan kendaraan untuk memastikan keselamatan anak-anak dan keluarga,” ungkap Baker.



Dia menambahkan pasukan akan memenuhi semua persyaratan undang-undang untuk mengemudikan apa yang disebut van transportasi 7D dan akan mematuhi semua tindakan kesehatan dan keselamatan.



Bantuan akan datang dengan cepat. Distrik sekolah Lowell dilaporkan mengharapkan 15 anggota Garda Nasional tersedia untuk mengemudikan bus sekolah pada akhir pekan ini.

Pasukan Garda Nasional akan tetap bekerja sampai pengemudi permanen yang cukup dapat dipekerjakan untuk mengisi posisi yang kosong.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2054 seconds (0.1#10.140)