NATO Tegaskan Dunia Tidak akan Akui Taliban Jika Kuasai Afghanistan Secara Paksa

Sabtu, 14 Agustus 2021 - 20:09 WIB
loading...
NATO Tegaskan Dunia...
Sekretaris Jenderal NATO, Jens Stoltenberg menegaskan bahwa dunia tidak akan mengakui Taliban jika mereka menguasai Afghanistan secara paksa. Foto/REUTERS
A A A
BRUSSELS - NATO menegaskan bahwa dunia tidak akan mengakui Taliban jika mereka menguasai Afghanistan secara paksa. Penegasan itu disampaikan Sekretaris Jenderal NATO, Jens Stoltenberg.

Stoltenberg mengatakan bahwa Taliban harus menyadari bahwa dunia hanya akan mengakui mereka, jika mereka bisa “menguasai” Afghanistan melalui jalur politik yang sah.

"Taliban perlu memahami bahwa mereka tidak akan diakui oleh masyarakat internasional jika mereka mengambil negara itu dengan paksa. Kami tetap berkomitmen untuk mendukung solusi politik untuk konflik tersebut," kata Stoltenberg.

Pemimpin NATO itu, seperti dilansir Sputnik pada Sabtu (14/8/2021), bahwa NATO sangat prihatin dengan kekerasan yang disebabkan oleh Taliban.

"Sekutu NATO sangat prihatin dengan tingginya tingkat kekerasan yang disebabkan oleh serangan Taliban, termasuk serangan terhadap warga sipil, pembunuhan yang ditargetkan, dan laporan pelanggaran HAM serius lainnya," ujarnya.

Utusan negara-negara anggota NATO sendiri telah mengadakan pertemuan pada hari Jumat untuk membahas perkembangan terbaru di Afghanistan.

"Tujuan kami tetap untuk mendukung pemerintah Afghanistan dan pasukan keamanan sebanyak mungkin. Keamanan personel kami adalah yang terpenting. NATO akan mempertahankan kehadiran diplomatik kami di Kabul, dan terus menyesuaikan seperlunya," tukas Stoltenberg.
(ian)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Rusia: Kehadiran Tentara...
Rusia: Kehadiran Tentara NATO di Ukraina Berarti Perang Habis-habisan
Rusia Sebut Pemimpin...
Rusia Sebut Pemimpin Uni Eropa Adalah 'Anjing' yang Penyayang, Berikut 3 Penyebabnya
27 Jenderal NATO Cs...
27 Jenderal NATO Cs Akan Kumpul di London untuk Persiapan Pengerahan Pasukan ke Ukraina
Mantan PM Polandia:...
Mantan PM Polandia: NATO Tak Dapat Melawan AS dalam Masalah Ukraina
NATO Buka Pintu Normalisasi...
NATO Buka Pintu Normalisasi Hubungan dengan Rusia
3 Negara Pecahan Soviet...
3 Negara Pecahan Soviet yang Gabung NATO: Dulu Kawan, Sekarang Musuh Rusia
Tegang dengan Trump,...
Tegang dengan Trump, Kanada Pikir Ulang Beli 88 Jet Tempur Siluman F-35 AS
Bukan Lagi AS, 8 Alasan...
Bukan Lagi AS, 8 Alasan Rusia Menganggap Inggris Adalah Musuh Utamanya
3 Alasan Turki Blokir...
3 Alasan Turki Blokir Kerjasama Militer Israel dengan NATO, Terkait Tindakan Zionis di Gaza
Rekomendasi
Ramadan 2025, INH Salurkan...
Ramadan 2025, INH Salurkan Bantuan dan Bersihkan Masjid di 9 Negara
Berapa Biaya Kuliah...
Berapa Biaya Kuliah Kedokteran yang Bisa Ditanggung KIP Kuliah 2025?
Raja Charles Takut Mimpi...
Raja Charles Takut Mimpi Terburuknya soal Pangeran Harry Jadi Kenyataan
Berita Terkini
Kewalahan Hadapi Rusia...
Kewalahan Hadapi Rusia di Medan Perang, Ukraina Ganti Jenderal Komandan Angkatan Darat
41 menit yang lalu
Pria Ini Ditemukan Hidup...
Pria Ini Ditemukan Hidup setelah 94 Hari Hilang di Laut: Saya Makan Kecoak dan Kura-kura
1 jam yang lalu
Arab Saudi Tindak Keras...
Arab Saudi Tindak Keras Perilaku Amoral, Tangkap Puluhan Orang Terkait Prostitusi
1 jam yang lalu
Rusia: Kehadiran Tentara...
Rusia: Kehadiran Tentara NATO di Ukraina Berarti Perang Habis-habisan
2 jam yang lalu
Rusia Sebut Pemimpin...
Rusia Sebut Pemimpin Uni Eropa Adalah 'Anjing' yang Penyayang, Berikut 3 Penyebabnya
4 jam yang lalu
Siapa Daniel Kahneman?...
Siapa Daniel Kahneman? Pemenang Nobel Ekonomi yang Memilih Bunuh Diri karena Tidak Suka Hidup di Usia Tua
5 jam yang lalu
Infografis
AS Tak Akan Selamatkan...
AS Tak Akan Selamatkan Sekutu NATO-nya Jika Dibom Nuklir Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved