Biden Tarik Pasukan, Al-Qaeda Janji Perangi AS di Semua Front

Jum'at, 30 April 2021 - 22:08 WIB
loading...
A A A
Tidak jelas apakah ini merujuk pada serangan besar pertama TTP dalam beberapa tahun yang melanda sebuah hotel tempat duta besar China dilaporkan menginap di Quetta minggu lalu. Pejabat keamanan Pakistan memberi tahu CNN bahwa duta besar China bukanlah targetnya, tetapi meskipun demikian hal itu menyoroti bahwa al-Qaeda mendapatkan kembali kekuatannya.

Jawaban al-Qaeda ini menunjukkan jika Taliban tidak jujur pada pemerintahan Biden, dan penarikan pasukan AS bisa jadi hanya didasari oleh tipu muslihat semata.

Jika Taliban sedekat mungkin dengan al-Qaeda seperti yang diklaim kelompok itu, dan penilaian PBB, komunikasi 2.000 kata al-Qaeda dengan CNN menyiratkan bahwa alih-alih menjadi mitra gencatan senjata dengan AS, Taliban hampir bersekongkol dengan al Qaeda dalam perang melawan Amerika seperti sebelumnya.

Sebelumnya laporan PBB menyatakan Taliban secara teratur berkonsultasi dengan al-Qaeda selama negosiasi dengan Amerika Serikat sambil menjamin bahwa mereka akan menghormati hubungan sejarah mereka dengan kelompok teroris itu.

(ian)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1410 seconds (0.1#10.140)