Jenderal Bintang 4 AS: Terancam Rudal China, Guam Butuh Sistem Rudal 360 Derajat

Sabtu, 06 Maret 2021 - 14:47 WIB
loading...
Jenderal Bintang 4 AS:...
Kapal induk USS Ronald Reagan saat ditambatkan di Pelabuhan Apra, Pangkalan Angkatan Laut AS di Guam. Foto/US Navy/Mass Communication Specialist 1st Class Elijah G. Leinaar
A A A
WASHINGTON - Seorang jenderal bintang empat Amerika Serikat (AS) mengatakan Guam membutuhkan sistem pertahanan rudal 360 derajat baru untuk melindungi orang-orang Amerika di sana dari ancaman rudal China .

Laksamana Phil Davidon, Kepala Komando Indo-Pasifik AS, memaparkan hal itu hari Kamis dalam acara virtual yang diselenggarakan American Enterprise Institute. Menurutnya, pasukan dan peralatan militer lebih banyak perlu dikerahkan ke Guam.



Davidson, komandan dengan pangkat jenderal bintang empat, mengatakan memasang sistem pertahanan udara 360 derajat baru di Guam akan memungkinkan setidaknya tiga kapal Angkatan Laut Amerika untuk mengambil misi lain di wilayah tersebut. Kapal perusak Angkatan Laut AS saat ini dilengkapi dengan sistem yang dapat mencari dan melacak ancaman masuk dan beroperasi di dekatnya untuk melindungi wilayah AS.

"Kami perlu membebaskan kapal perusak berpeluru kendali yang memiliki kemampuan multi-misi untuk mendeteksi ancaman—dan menyelesaikan ancaman—di bawah laut, di laut, dan di atas laut,” kata Davidson.

Laksamana itu menyampaikan kepada Kongres minggu ini tentang rencana investasi untuk wilayah besar tempat dia mengawasi operasi militer. Rencana itu termasuk investasi USD1,6 miliar untuk sistem pertahanan rudal baru untuk Guam. Itu termasuk menghabiskan USD350 juta untuk memulai proyek pada tahun fiskal 2022.

Davidson menyebut pendanaan untuk sistem pertahanan udara dan rudal di Guam sebagai prioritas nomor satu. Bahkan, kata dia, dengan kapal perusak Angkatan Laut yang dikombinasikan dengan sistem Terminal High-Altitude Area Defense (THAAD) di Guam sekarang, sistem tersebut tidak sebanding dengan ancaman rudal dari China.

Menurutnya, berbagai peralatan itu tidak memberikan pertahanan 360 derajat, membuatnya lebih cocok untuk bertahan dari tembakan nakal dari Korea Utara daripada ancaman rudal yang lebih canggih dari China.

"Ada 170.000 orang Amerika yang tinggal di Guam, dan pertahanan mereka adalah pertahanan tanah air," katanya, yang menambahkan bahwa sekitar 22.000 anggota dinas militer, kontraktor sipil, dan anggota keluarga militer bermarkas di pulau kecil di Pasifik Barat itu.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pemimpin Houthi: Israel...
Pemimpin Houthi: Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi
Perang Dagang, China...
Perang Dagang, China Ganti Minyak Mentah AS dengan Minyak Kanada
9 Pesawat Militer AS...
9 Pesawat Militer AS Kirim Bom Penghancur Bunker ke Israel, Persiapan Serang Iran?
Terungkap Rencana Rahasia...
Terungkap Rencana Rahasia Perisai Rudal Canggih AS, Namanya Golden Dome
Trump Cabut Visa Lebih...
Trump Cabut Visa Lebih dari 1.000 Mahasiswa Asing di AS, Apa Alasannya?
Israel Bersiap Menyerang...
Israel Bersiap Menyerang dengan Bom Canggih, Seberapa Kuat Pertahanan Udara Iran?
AS Bombardir Pelabuhan...
AS Bombardir Pelabuhan Bahan Bakar Yaman yang Dikuasai Houthi, 38 Orang Tewas
Protes Genosida di Gaza,...
Protes Genosida di Gaza, Maladewa Larang Turis Israel
AS Nyerah Tengahi Konflik...
AS Nyerah Tengahi Konflik Rusia-Ukraina jika Tak Ada Kemajuan: Kami Harus Move On!
Rekomendasi
Menang KO, Happy Ending...
Menang KO, Happy Ending Eks 3 Kali Juara Dunia Sergey Kovalev setelah 16 Tahun Berkarier
4 Nabi yang Diyakini...
4 Nabi yang Diyakini Masih Hidup sampai Sekarang, Siapa Saja?
5 Cara Efektif Merawat...
5 Cara Efektif Merawat Rambut agar Tidak Lepek Saat Musim Hujan
Berita Terkini
Hamas Siap Bebaskan...
Hamas Siap Bebaskan Semua Tawanan di Gaza jika Israel Setuju Akhiri Perang
48 menit yang lalu
Bangsa di Balik Jeruji...
Bangsa di Balik Jeruji Besi: Mengapa Israel Penjarakan 10.000 Warga Palestina?
7 jam yang lalu
Pemimpin Houthi: Israel...
Pemimpin Houthi: Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi
10 jam yang lalu
Perang Dagang, China...
Perang Dagang, China Ganti Minyak Mentah AS dengan Minyak Kanada
11 jam yang lalu
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan...
1 dari 10 Bom yang Dijatuhkan Israel di Jalur Gaza Gagal Meledak
11 jam yang lalu
ICC Minta Hongaria Jelaskan...
ICC Minta Hongaria Jelaskan Kegagalan Menangkap Benjamin Netanyahu
12 jam yang lalu
Infografis
Kehebatan Rudal Balistik...
Kehebatan Rudal Balistik DF-31 China yang Bikin AS Ketar-ketir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved