Kapten Sir Tom Moore 'Pahlawan' Inggris Meninggal karena COVID-19

Rabu, 03 Februari 2021 - 05:30 WIB
loading...
Kapten Sir Tom Moore...
Kapten Sir Tom Moore, 100, veteran militer Inggris yang dielu-elukan masyarakat setempat sebagai pahlawan karena aksi penggalangan dana untuk amal, meninggal karena COVID-19. Foto/REUTERS
A A A
LONDON - Kapten Sir Tom Moore, pria berusia 100 tahun yang dielu-elukan sebagai "pahlawan" oleh warga Inggris , meninggal karena COVID-19. Pujian publik diberikan kepadanya atas aksinya menggalang dana £33 juta untuk Layanan Kesehatan Nasional (NHS) dengan berjalan kaki 100 putaran di kebunnya tahun lalu.

Pria seabad itu meninggal kemarin setelah dirawat di Bedford Hospital pada hari Minggu.



Ratu Elizabeth II memberikan penghormatan kepada Kapten Sir Tom atas inspirasi yang dia berikan untuk seluruh bangsa dan orang lain di seluruh dunia.

Dua putrinya, Hannah Ingram-Moore dan Lucy Teixeira, mengatakan mereka berbagi tawa dan air mata dengan ayah mereka dalam beberapa jam terakhir mereka bersama.

Baca Juga: Vietnam Konfirmasi Wabah Covid-19 Terbaru adalah Varian Inggris

Saat mengumumkan kematian ayahnya, mereka mengatakan tahun terakhir kehidupan sang ayah sangat luar biasa.

Kapten Sir Tom Moore dinyatakan positif COVID-19 minggu lalu. Keluarganya mengatakan karena pengobatan lain yang dia terima untuk pneumonia, dia tidak dapat divaksinasi.

Baca Juga: Israel: Iran dalam 6 Bulan Bisa Punya Bahan Baku Bom Nuklir

Veteran Angkatan Darat itu memenangkan hati msyarakat Inggris dengan berjalan 100 putaran di kebunnya di Marston Moretaine di Bedfordshire tahun lalu selama lockdown pertama. Aksinya itu berhasil mengumpulkan banyak donasi yang dia sumbangkan untuk NHS Charities Together.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
2 Jet Tempur Inggris...
2 Jet Tempur Inggris Cegat Sepasang Pesawat Rusia di Dekat Negara NATO
MA Inggris Putuskan...
MA Inggris Putuskan Wanita Adalah Perempuan dari Lahir, Pukulan Telak bagi LGBT
Filsuf Oxford Ini Ungkap...
Filsuf Oxford Ini Ungkap Kematian Bukanlah Akhir, tapi Ada Akhirat setelah Kematian
Rusia Lacak Kapal Selam...
Rusia Lacak Kapal Selam Nuklir Inggris yang Teknologinya Dinilai Sangat Tua dan Ketinggalan Zaman
The Times: Inggris Terlibat...
The Times: Inggris Terlibat Perang Rusia-Ukraina, Termasuk Kerahkan Pasukan Rahasia
Pangeran Harry Klaim...
Pangeran Harry Klaim Dapat Ancaman Pembunuhan dari al-Qaeda
Angkatan Laut Inggris...
Angkatan Laut Inggris Takut dengan Kapal Pesiar Mewah Rusia
Kenapa Pangeran Tampan...
Kenapa Pangeran Tampan Al-Waleed bin Khaled Al-Saud Dijuluki Sleeping Prince Arab Saudi?
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer Amerika Serikat dan China 2025: Siapa Lebih Unggul?
Rekomendasi
Rumah BUMN SIG Dorong...
Rumah BUMN SIG Dorong Pemasaran Produk UMKM Rembang
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
Layakkah Soeharto Diberi...
Layakkah Soeharto Diberi Gelar Pahlawan Nasional?
Berita Terkini
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
1 jam yang lalu
Dendam, Israel Tak akan...
Dendam, Israel Tak akan Kirim Pejabat Senior ke Pemakaman Paus Fransiskus
4 jam yang lalu
130.000 Orang Berikan...
130.000 Orang Berikan Penghormatan Terakhir pada Paus Fransiskus di Vatikan
5 jam yang lalu
Iran Tawarkan Kemitraan...
Iran Tawarkan Kemitraan Energi Nuklir dengan AS
5 jam yang lalu
Konflik Kashmir Memanas!...
Konflik Kashmir Memanas! Tentara India dan Pakistan Saling Tembak di Perbatasan
6 jam yang lalu
Trump Tawari Arab Saudi...
Trump Tawari Arab Saudi Paket Senjata Senilai Lebih dari Rp1.684 Triliun
7 jam yang lalu
Infografis
Pewaris Kerajaan Inggris...
Pewaris Kerajaan Inggris Pangeran William Jadi Target Drone Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved