2 Kapal Perang AS Berkeliaran di Selat Taiwan, Abaikan Kemarahan China

Kamis, 31 Desember 2020 - 08:36 WIB
loading...
2 Kapal Perang AS Berkeliaran...
Kapal perang Amerika Serikat, USS John S McCain. Foto/USNI News
A A A
TAIPEI - Dua kapal perang Amerika Serikat (AS) berkeliaran di Selat Taiwan yang sensitif pada hari Kamis (31/12/2020). Kehadiran kedua kapal itu mengabaikan China yang marah dengan peningkatan dukungan Amerika pada Taiwan .

Angkatan Laut AS mengatakan operasi kedua kapal perang tersebut merupakan misi serupa kedua bulan ini. Operasi tersebut hanya berselang hampir dua minggu setelah kelompok tempur kapal induk China melintasi jalur perairan yang sama. (Baca: FPI Organisasi Terlarang di Indonesia Jadi Sorotan Dunia )

China sampai saat ini masih mengklaim Taiwan—yang telah memerintah sendiri secara demokratis—sebagai wilayahnya dan marah dengan peningkatan dukungan AS untuk pulau itu, termasuk penjualan senjata. Operasi kapal perang Washington itu semakin memperburuk hubungan AS-China.

Angkatan Laut AS, seperti dikutip Reuters, mengatakan kapal perusak berpeluru kendali USS John S McCain dan USS Curtis Wilbur telah melakukan transit Selat Taiwan secara rutin pada 31 Desember sesuai dengan hukum internasional.

“Transit kapal melalui Selat Taiwan menunjukkan komitmen AS terhadap Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka. Militer Amerika Serikat akan terus terbang, berlayar, dan beroperasi di mana pun hukum internasional mengizinkan," kata Angkatan Laut AS.

Ini adalah pelayaran ke-13 melalui Selat Taiwan oleh kapal-kapal perang Angkatan Laut AS sepanjang tahun ini.

Kementerian Pertahanan China tidak segera memberikan tanggapan. (Baca juga: Trump Ancam Iran, Pesawat Pembom B-52 AS Berkeliaran di Teluk )

Pada 19 Desember lalu, militer China mengaku telah membuntuti kapal perang AS saat melintasi Selat Taiwan, dan mengecam misi Amerika.

Sehari setelah itu, Angkatan Laut dan Angkatan Udara Taiwan mengerahkan sejumlah kapal perang dan pesawat setelah kelompok tempur kapal induk China yang dipimpin oleh kapal induk terbaru negara itu, Shandong, berlayar melalui Selat Taiwan.

China mengatakan kelompok tempur kapal induk Shandong tersebut sedang dalam perjalanan untuk latihan militer rutin di Laut China Selatan yang disengketakan.
(min)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Terungkap, Putra Wakil...
Terungkap, Putra Wakil Bos CIA Tewas dalam Perang Dukung Rusia Melawan Ukraina
Satelit Rahasia Rusia...
Satelit Rahasia Rusia yang Diduga Terhubung Senjata Nuklir Berputar di Luar Kendali
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang 5.000 Ton Bersenjata Paling Kuat, Kim Jong-un Bicara Nuklir
Putin dan Netanyahu...
Putin dan Netanyahu Absen di Pemakaman Paus Fransiskus, Beijing Tetap Bungkam, Kenapa?
AS Butuh Rp15.919 Triliun...
AS Butuh Rp15.919 Triliun untuk Memodernisasi Senjata Nuklirnya
Trump Ingatkan Netanyahu:...
Trump Ingatkan Netanyahu: Baik-baiklah kepada Warga Gaza yang Menderita
Konvoi Ambulans Ditembaki,...
Konvoi Ambulans Ditembaki, Sentimen Anti-China Meningkat di Myanmar
Korea Utara Luncurkan...
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
Presiden Filipina Marcos...
Presiden Filipina Marcos Jr Teken UU Pemakaman Islam, RS Dilarang Tahan Jenazah Muslim
Rekomendasi
Gubernur Lemhannas Sebut...
Gubernur Lemhannas Sebut Tarif Trump Momentum Perkuat Ketahanan Ekonomi
Dominasi Klub Arab di...
Dominasi Klub Arab di Liga Champions Elite Tak Terbendung
Pramono-Doel Melayat...
Pramono-Doel Melayat ke Rumah Duka Bunda Iffet di Markas Slank, Beri Pesan Penting bagi Musisi
Berita Terkini
Mobil Tabrak Kerumunan...
Mobil Tabrak Kerumunan Warga di Festival Hari Lapu Lapu di Vancouver
14 menit yang lalu
Perempuan yang Klaim...
Perempuan yang Klaim Jadi Budak Seks Pangeran Andrew dan Epstein Tewas Bunuh Diri
50 menit yang lalu
Viral, Profesor Ini...
Viral, Profesor Ini Gunakan Drone untuk Cegah Mahasiswa Menyontek selama Ujian
1 jam yang lalu
Apa Sebenarnya Tugas...
Apa Sebenarnya Tugas Seorang Paus di Negara Terkecil di Dunia? Ternyata Ada 7
2 jam yang lalu
Presiden Palestina Mahmoud...
Presiden Palestina Mahmoud Abbas Tunjuk Calon Penggantinya setelah Berkuasa 21 Tahun
2 jam yang lalu
Gulingkan Assad, Ahmed...
Gulingkan Assad, Ahmed al-Sharaa Ingin Suriah Normalisasi Hubungan dengan Israel
3 jam yang lalu
Infografis
Pentagon: China Bisa...
Pentagon: China Bisa Hancurkan Semua Kapal Induk AS dalam 20 Menit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved