Dubes Busyra: Musik Bisa Mengubah Anak-anak Jalanan Ethiopia

Minggu, 25 Oktober 2020 - 17:35 WIB
loading...
Dubes Busyra: Musik Bisa Mengubah Anak-anak Jalanan Ethiopia
Busyra mencontohkan seorang musisi Ethiopia bernama Liyuneh Tamirat, yang sukses mengubah nasib anak-anak jalanan di Ethiopia melalui musik. Foto/Tangkap layar
A A A
ADDIS ABABA - Duta Besar Indonesia untuk Ethiopia dan Uni Afrika, Al Busyra Basnur mengatakan bahwa pemuda adalah kunci dari perkembangan sebuah negara. Menurutnya, pemuda memiliki peran dan kemampuan untuk mengubah sekelilingnya.

Busyra mencontohkan seorang musisi Ethiopia bernama Liyuneh Tamirat. Menurut mantan Konsul Jenderal RI di Houston itu, Liyuneh sukses mengubah nasib anak-anak jalanan di Ethiopia melalui musik.

Liyuneh, jelas Busyra, sebelumnya adalah anak jalanan yang tinggal di lorong-lorong, tidur di pinggir jalan, yang pekerjaanya tidak menentu bersama temanya-temanya sesama anak jalanan. ( a)

"Setelah berhasil, dia terus bekerja keras mengembangkan kesenanganya dan mengubah kehidupannya. Dia lalu mendirikan suatu organisasi yang bernama Ethiopia Inspired Association, yang anggotanya itu adalah anak-anak jalanan di seluruh Ethiopia," ungkapnya.

"Dengan organisasi yang dia pimpin dan didukung oleh keberhasilanya di dunia musik, dia bisa menarik, mengangkat derajat anak-anak jalanan yang ada di Ethiopia, dan itu komitmennya," tukasnya.
(esn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1736 seconds (0.1#10.140)