Putri Mantan Pemimpin Kazakhstan Lepas Jabatan Ketua Senat

Minggu, 03 Mei 2020 - 02:01 WIB
loading...
Putri Mantan Pemimpin Kazakhstan Lepas Jabatan Ketua Senat
Putri mantan Presiden Kazakhstan Nursultan Nazarbayev, Dariga Nazarbayeva. Foto/REUTERS
A A A
ALMATY - Putri mantan Presiden Kazakhstan Nursultan Nazarbayev, Dariga Nazarbayeva, meninggalkan posisinya sebagai ketua Senat.

Jabatan ketua Senat sangat strategis untuk membawanya sebagai kandidat presiden mendatang.

Dariga merupakan putri sulung Nursultan yang lama berkuasa di negara itu sebagai ketua dewan keamanan dan ketua Partai Nur Otan.

Dalam pernyataannya, kantor Presiden Kassym-Jomart Tokayev tidak memberi alasan pengunduran diri Dariga 56, dari jabatan itu. Dalam tweetnya, Kassym berterima kasih pada Dariga atas peran aktif selama menjabat.

Dariga belum dapat dimintai komentar atas keputusannya. Dia dipilih sebagai deputi Senat oleh Kassym yang juga mencalonkannya untuk posisi ketua Senat. Belum jelas kapan parlemen akan memilih ketua Senat yang baru.

Sesuai konstitusi Kazakhstan, ketua Senat adalah orang pertama yang dapat mengambil alih jabatan kepresidenan jika presiden petahana mundur atau meninggal dunia.

Pemilihan Dariga pada posisi itu membuat para pengamat menilainya sebagai calon kandidat untuk posisi presiden.

Kassym merupakan ketua Senat hingga Maret 2019, saat Nazarbayev mundur tiba-tiba setelah hampir tiga dekade berkuasa.

Selain masih berpengaruh besar, mantan presiden Nazarbayev memegang jabatan resmi Yelbasy atau pemimpin nasional.
(sya)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1166 seconds (0.1#10.140)