Pasukan Afghanistan Gagal Capai Lokasi Pesawat AS yang Jatuh

Selasa, 28 Januari 2020 - 17:01 WIB
Pasukan Afghanistan Gagal Capai Lokasi Pesawat AS yang Jatuh
Pasukan Afghanistan Gagal Capai Lokasi Pesawat AS yang Jatuh
A A A
KABUL - Pasukan Afghanistan dan pejuang Taliban bertikai di wilayah sentral tempat pesawat militer Amerika Serikat (AS) jatuh. Pemerintah Afghanistan berupaya mencapai bangkai pesawat di basis wilayah Taliban itu.

Pada Senin (27/1), militer Taliban menyatakan pesawat E-11A jatuh di provinsi Ghazni, tapi Taliban mengklaim telah menembak jatuh pesawat itu. Tak ada penjelasan berapa banyak orang di kabin pesawat atau apakah ada korban tewas.

"Pasukan keamanan segera dikirim ke lokasi kecelakaan pesawat segera setelah mendapat laporan kecelakaan di distrik Deh Yak. Namun pasukan itu diserang oleh pejuang Taliban," ungkap kepala kepolisian provinsi Ghazni Khalid Wardak.

"Sesuai informasi kami, ada empat jasad dan dua orang di kabin yang hidup dan mereka hilang," kata Wardak.

Pasukan Afghanistan segera menerima perintah mundur dan akan dilakukan serangan dari udara.

Juru bicara Taliban Zabiullah Mujahid menjelaskan pasukan Afghanistan yang didukung militer AS mencoba menguasai wilayah di sekitar pesawat yang jatuh dan terlibat pertempuran dengan kelompok militan.

Upaya mencapai lokasi kecelakaan telah ditolak tapi Taliban akan mengizinkan tim penyelamat mencapai lokasi untuk membawa jasad dari lokasi kecelakaan.

"Pejuang Taliban di lapangan menghitung enam jasad di lokasi kecelakaan pesawat AS," ujar Wardak yang menambahkan, meski demikian jumlah korban mungkin ada lagi.

Taliban tak dapat memastikan karena api mengubah semuanya menjadi debu di lokasi kecelakaan pesawat.

Sumber pejabat AS menyatakan pesawat itu membawa kurang dari lima orang saat terjadi kecelakaan. Informasi awal menunjukkan ada sekitar dua orang.
(sfn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4100 seconds (0.1#10.140)