Saran WHO pada Warga Indonesia dalam Hadapi Virus Corona

Selasa, 28 Januari 2020 - 15:17 WIB
Saran WHO pada Warga...
Saran WHO pada Warga Indonesia dalam Hadapi Virus Corona
A A A
JAKARTA - Perwakilan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) untuk Indonesia, Navaratnasamy Paranietharan mengatakan masyarakat Indonesia sudah waspada atas penyebaran virus Corona jenis baru, 2019-nCoV. Penyakit ini sudah membunuh 106 dan menginfeksi lebih dari 4.000 orang di China.

Paranietharan menyampaikan saran kepada masyarakat Indonesia dalam menghadapi virus asal Wuhan, China, tersebut. Dia mengatakan Kementerian Kesehatan Indonesia sudah mengambil langkah yang tepat dan masyarakat perlu mematuhi paduan yang diberikan kementerian tersebut.

"Saya pikir semua orang harus waspada dan saya pikir Kementerian Kesehatan sudah membuat panduan yang baik bagaimana mengurangi risiko terjangkit virus Corona, seperti mencuci tangan dan menjauhi orang-orang yang sakit dan memastikan langkah yang tepat telah diambil dan siapa pun yang memiliki gejala harus melakukan pemeriksaan medis dan lain sebagainya," katanya pada Selasa (28/1/2020).

"Jadi itu langkah yang baik, sekarang akan menjadi bodoh bagi kita untuk mengatakan tidak ada yang khawatir tentang hal ini dan terus lanjutkan kehidupan sehari-hari dan tidak usah mengkhawatirkan hal ini, tidak. Oleh karena Kementerian Kesehatan membuat panduan tersebut, untuk mengurangi kemungkinan terjangkit virus," paparnya.

Dia lantas mengimbau masyarakat Indonesia untuk melihat dan mengikuti panduan yang sudah dibuat Kementerian Kesehatan guna mencegah penyebaran virus Corona jenis baru tersebut.

"Jadi, tolong perhatikan panduan itu dan langkah-langkah dasar pencegahan akan membantu. Cukup cuci tangan Anda dengan sabun atau balurkan alkohol akan membantu Anda mencegah infeksi apapun, bukan hanya infeksi Corona. Jadi, selama kita menerapkan langkah pencegahan tersebut risiko terjangkit virus Corona sangat kecil," katanya.
(mas)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5085 seconds (0.1#10.140)