Senator AS Ancam Tindakan Militer terhadap ICC setelah Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

Minggu, 24 November 2024 - 06:29 WIB
loading...
A A A
Menurut ICC, pengadilan memutuskan ada alasan yang masuk akal bahwa pengepungan dan serangan Israel di Gaza menciptakan kondisi kehidupan yang diperhitungkan untuk menyebabkan kehancuran sebagian penduduk sipil.

Pemerintahan Presiden AS Joe Biden dengan cepat menolak keputusan ICC, di mana juru bicara Gedung Putih, Karine Jean-Pierre, menyatakan kekhawatiran yang mendalam.

Para politisi AS dari kedua partai besar telah mengutuk putusan ICC, salah satunya Senator Lindsey Graham—sekutu Presiden terpilih Donald Trump—yang menyerukan penjatuhan sanksi terhadap pejabat ICC.

Negara-negara anggota ICC termasuk Prancis, Inggris, dan Kanada telah mengindikasikan bahwa Netanyahu akan ditangkap jika dia memasuki negara mereka.

"Jika Netanyahu datang ke Inggris, kewajiban kami berdasarkan Konvensi Roma adalah menangkapnya berdasarkan surat perintah dari ICC,” kata Emily Thornberry, Ketua Komite Urusan Luar Negeri dari Partai Buruh.
(mas)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1202 seconds (0.1#10.140)