Analisis Sistem Pertahanan Berlapis Israel vs Rudal-rudal Iran, Siapa Menang?

Kamis, 03 Oktober 2024 - 11:17 WIB
loading...
A A A
Rekaman video menunjukkan rudal-rudal Iran menghantam Tel Aviv. Iran juga merilis video rudal balistik yang diluncurkan dari wilayahnya.

Yang tidak diketahui adalah berapa banyak rudal Iran yang menghantam targetnya di Israel dan apakah beberapa dampaknya adalah pecahan rudal yang jatuh setelah dicegat oleh perisai rudal Israel.



Militer Zionis mengoperasikan sistem pertahanan rudal Arrow. Sistem ini dirancang untuk dapat mencegat rudal balistik yang masuk di eksosfer, tepat di luar atmosfer.

Jangkauan intersepesi sistem ini adalah 2.000 hingga 2.400 km. Misil pencegat yang ditembakkannya dapat terbang hingga ketinggian 100 km. Sistem Arrow mungkin sistem paling canggih di kelasnya di dunia.

Ada sistem lain yang mungkin digunakan untuk mencegat rudal Iran pada Selasa malam, yakni David's Sling. Misil pencegat yang ditembakkan sistem ini dapat terbang hingga jarak 300 km dan ketinggian sekitar 15 km untuk menembak jatuh rudal musuh.

Terakhir, sistem pertahanan andalan militer Zionis adalah Iron Dome. Ini adalah sistem rudal jarak pendek. Iron Dome adalah bagian dari seluruh lapisan pertahanan rudal dan garis pertahanan terakhir.

Sistem ini dapat menerbangkan misil pencegat hingga ketinggian 10 km dan memiliki jangkauan sekitar 70 km. Sistem ini tidak cocok secara optimal untuk menangkal rudal balistik Iran. Sistem ini lebih cocok untuk menghadapi roket jarak pendek seperti yang ditembakkan Hamas dan Hizbullah.

Jelas, ada rudal Iran yang lolos dari sistem pertahanan berlapis Israel. Namun, militer Zionis mengeklaim tidak banyak nyawa yang hilang dan tidak ada kerusakan besar di pangkalan militer Israel.
(mas)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0986 seconds (0.1#10.140)