Jet Tempur Siluman F-35 Israel yang Bunuh Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh?

Kamis, 01 Agustus 2024 - 12:11 WIB
loading...
Jet Tempur Siluman F-35...
Ada dugaan pembunuhan pemimpin Hamas Ismail Haniyeh di Teheran melibatkan jet tempur siluman F-35 Israel. Foto/EPA/MICHAEL REYNOLDS
A A A
TEHERAN - Pimpinan Hamas Ismail Haniyeh telah tewas dalam serangan di kediamannya di Teheran pada Rabu dini hari.

EurAsian Times, dalam laporannya pada Kamis (1/8/2024), memaparkan dugaan penggunaan jet tempur siluman F-35 Israel dalam operasi pembunuhan Haniyeh.

Al-Mayadeen, sebuah kantor berita yang berafiliasi dengan Hizbullah, melaporkan pemimpin Hamas itu dibunuh dengan rudal yang ditembakkan dari luar wilayah Iran.



Laporan tersebut mengutip seorang pejabat Iran yang tidak disebutkan namanya. Pejabat itu menyebutnya sebagai tindakan “agresi terhadap Iran” yang “memerlukan respons yang tegas".

Yang menarik, Richard Goldberg, seorang penasihat senior di Foundation for Defense of Democracies, telah menulis di X: "Angkatan Udara Israel akan menunjukkan jangkauannya malam ini" beberapa jam sebelum pembunuhan Haniyeh terjadi.

Goldberg kemudian menulis: "Jika Anda dapat menghantam radar di dekat lokasi nuklir, Anda juga dapat menghantam rumah di Teheran. Ayatollah itu tidak berpakaian."

Posting Goldberg tersebut menjadi acuan bagi EurAsian Times untuk menyimpulkan dugaan peran jet tempur siluman F-35 dalam operasi pembunuhan Haniyeh.

Militer Israel menolak mengomentari laporan kematian Ismail Haniyeh. Pasukan Pertahanan Israel (IDF) mengatakan kepada CNN bahwa mereka tidak mengomentari laporan media asing.

EurAsian Times melaporkan Angkatan Udara Israel (IAF) baru-baru ini melaksanakan misi jarak jauh terhadap kelompok milisi Houthi dengan menggunakan jet tempur siluman F-35 dengan jangkauan 1.700 km.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hamas Senang Trump Cabut...
Hamas Senang Trump Cabut Rencana AS Usir Warga Gaza
Donald Trump: Tidak...
Donald Trump: Tidak Ada yang Mengusir Rakyat Palestina dari Gaza
Netanyahu Marah Luar...
Netanyahu Marah Luar Biasa dalam Sidang Korupsi: Anda Menempatkan Saya di Neraka!
90% Penduduk Gaza Kekurangan...
90% Penduduk Gaza Kekurangan Air akibat Blokade Baru Israel
Hamas Kecam Israel Gunakan...
Hamas Kecam Israel Gunakan Bantuan sebagai Kartu Pemerasan Politik
Turki Blokir Latihan...
Turki Blokir Latihan Militer Israel-NATO hingga Gencatan Senjata Permanen di Gaza
Keluarga Sandera Israel...
Keluarga Sandera Israel Beri Netanyahu Waktu 24 Jam untuk Setop Pemutusan Listrik Gaza
Pemimpin Houthi Kutuk...
Pemimpin Houthi Kutuk Pembunuhan di Suriah, Tuding AS dan Israel Dukung Takfiri
Hamas: AS Ingin Hentikan...
Hamas: AS Ingin Hentikan Perang Gaza
Rekomendasi
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
PSI Yakin Ada Alasan...
PSI Yakin Ada Alasan Kuat di Balik Penundaan Pengangkatan CPNS dan PPPK
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
Berita Terkini
Mahkamah Internasional...
Mahkamah Internasional Gelar Sidang Terbuka Kewajiban Israel di Wilayah Palestina yang Diduduki
34 menit yang lalu
Bosnia Buru Presiden,...
Bosnia Buru Presiden, Perdana Menteri dan Ketua Parlemen Republika Srpska
1 jam yang lalu
Penjualan Mobil Anjlok,...
Penjualan Mobil Anjlok, Volkswagen akan Produksi Senjata dan Peralatan Militer
2 jam yang lalu
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
3 jam yang lalu
4 Isi Gencatan Rusia...
4 Isi Gencatan Rusia dan Ukraina yang Diajukan AS, Tidak Ada Perang Selama 30 Hari
3 jam yang lalu
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang Jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Infografis
Jet Tempur Siluman F-35...
Jet Tempur Siluman F-35 Lampaui 1 Juta Jam Terbang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved