Kesal Didemo, Netanyahu Sebut Penentang Israel Orang Idiot yang Didanai Iran

Kamis, 25 Juli 2024 - 08:10 WIB
loading...
Kesal Didemo, Netanyahu...
Para demonstran anti-Israel turun ke jalan di Washington, AS, menentang kunjungan PM Benjamin Netanyahu. Pemimpin rezim Zionis itu menyebut para demonstran orang idiot yang didanai Iran. Foto/EPA-EFE/JIM LO SCALZO
A A A
WASHINGTON - Perdana Menteri (PM) Israel Benjamin Netanyahu disambut para demonstran anti-Zionis ketika dia berpidato di Kongres Amerika Serikat (AS).

Pemimpin rezim Zionis itu mengecam demo tersebut dengan menyebut para pengunjuk rasa sebagai orang-orang idiot yang didanai Iran.

Demo di Amerika itu sebenarnya bermaksud menentang perang brutal Israel di Gaza, yang diluncurkan sejak 7 Oktober 2023 untuk melawan Hamas.



“Saya punya pesan untuk para pengunjuk rasa ini: Ketika para tiran di Teheran yang menggantung kaum gay di derek dan membunuh perempuan karena tidak menutupi rambut mereka memuji, mempromosikan dan mendanai Anda, Anda secara resmi telah menjadi idiot yang berguna bagi Iran,” kecam Netanyahu dalam pidatonya, seperti dikutip AFP, Kamis (25/7/2024).

Netanyahu mengatakan perang Israel di Gaza tidak akan berhenti sampai pihaknya menghancurkan kemampuan militer Hamas, mengakhiri kekuasaannya di Gaza, dan memulangkan semua sandera yang ditawan dalam serangan Hamas 7 Oktober 2023.

“Itulah arti kemenangan total. Dan kami akan menerima apa pun yang kurang dari itu," katanya.

Lebih lanjut, pidato Netanyahu menyerukan Israel dan AS untuk membentuk blok militer baru di Timur Tengah yang mirip NATO.
Menurutnya, blok militer yang dia usulkan dengan nama “Aliansi Abraham" itu harus dibentuk untuk melawan Iran.

"Amerika membentuk aliansi keamanan di Eropa untuk melawan ancaman Soviet yang semakin besar,” kata Netanyahu.

“Demikian pula, Amerika dan Israel saat ini harus membentuk aliansi keamanan di Timur Tengah untuk melawan meningkatnya ancaman Iran," katanya lagi.

Dia mengatakan sekilas aliansi itu dapat dilihat pada 14 April, ketika Iran melancarkan serangan rudal dan drone terhadap Israel dan Amerika serta Inggris membantu menembak jatuh beberapa dari mereka.

Pidato disampaikan di depan sesi gabungan Kongres AS pada hari Rabu. Itu adalah pidatonya yang keempat di hadapan anggota Parlemen Amerika, mengalahkan rekor Winston Churchill, meskipun sekitar 70 anggota DPR dan Senat menolak hadir karena satu dan lain hal.
(mas)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
7 Kampus Elite AS yang...
7 Kampus Elite AS yang Kehilangan Dana Miliaran Dolar karena Melawan Donald Trump
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Harus Kehilangan Masa Depan di AS, Ini Alasan Utamanya
Presiden Kolombia Bandingkan...
Presiden Kolombia Bandingkan Kesulitan Warga Palestina dengan Penderitaan Yesus Kristus
Rusia dan China Bahas...
Rusia dan China Bahas Jaminan untuk Kesepakatan Nuklir Iran dengan AS
Turki Hancurkan Terowongan...
Turki Hancurkan Terowongan 121 Km di Suriah Utara sejak Januari
Trump Ancam AS akan...
Trump Ancam AS akan Mundur jika Perundingan Ukraina menjadi Sangat Sulit
Pemimpin Houthi: Israel...
Pemimpin Houthi: Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi
Anak-Anak di Gaza Bertahan...
Anak-Anak di Gaza Bertahan Hidup dengan Makan Kurang dari Sekali dalam Sehari
Kapal Terbakar lalu...
Kapal Terbakar lalu Tenggelam gara-gara Penumpang Masak, Hampir 150 Orang Tewas
Rekomendasi
Partai Perindo Anggap...
Partai Perindo Anggap Jawa Barat Sangat Penting untuk Segera Digarap Demi Menang Pemilu 2029
Pembukaan Syafest 2025,...
Pembukaan Syafest 2025, Muzani Berharap Lahir Bibit-bibit Calon Pemimpin
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
Berita Terkini
Pemukim Ilegal Israel...
Pemukim Ilegal Israel Serbu Desa Badui di Tepi Barat
49 menit yang lalu
Pertama Kali di Dunia,...
Pertama Kali di Dunia, Robot Humanoid China Ikut Lomba Lari Melawan Manusia, Siapa Pemenangnya?
2 jam yang lalu
7 Kampus Elite AS yang...
7 Kampus Elite AS yang Kehilangan Dana Miliaran Dolar karena Melawan Donald Trump
3 jam yang lalu
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Harus Kehilangan Masa Depan di AS, Ini Alasan Utamanya
4 jam yang lalu
Punya Bakat dan Keahlian...
Punya Bakat dan Keahlian Unik? Arab Saudi Tarik Pemuda Berbakat dengan Paket Bebas Pajak
5 jam yang lalu
189 Aktivis Diadili...
189 Aktivis Diadili di Turki karena Menentang Erdogan
6 jam yang lalu
Infografis
3 Penyebab Para Jenderal...
3 Penyebab Para Jenderal Israel Sudah Tak Ingin Serang Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved