Pemukim Israel Bersenjata Serang Kota-Kota Palestina di Tepi Barat

Sabtu, 20 Juli 2024 - 13:45 WIB
loading...
Pemukim Israel Bersenjata...
Pemukim ilegal Yahudi membakar rumah dan properti warga Palestina. Foto/PalPost
A A A
TEPI BARAT - Pemukim ilegal bersenjata, dalam perlindungan pasukan Israel, mengamuk di kota-kota di seluruh Tepi Barat yang diduduki pada Jumat (19/7/2024). Mereka menyerang warga Palestina yang dijumpai.

Ratusan pemukim menyerbu kota Huwara, selatan Nablus, menyerang warga Palestina dan properti mereka, menurut kantor berita Palestina.

WAFA melaporkan tentara bersenjata lengkap menembaki pemuda setempat yang mencoba menangkis serangan oleh para pemukim.

Pemukim juga menyerang kendaraan milik warga Palestina di dekat permukiman ilegal Yitzhar, yang menyebabkan kerusakan pada kendaraan tersebut. Mereka juga memblokir jalan utama Hawara, mencegah kendaraan lewat.

Pemukim juga menyerang desa Karma, selatan Hebron (Al Khalil), menurut laporan WAFA.

Para pemukim menyerang properti penduduk, memecahkan jendela kendaraan mereka, dan menyerang toko suku cadang mobil.

Masafer Yatta


Di tempat lain, para pemukim menyerbu daerah Khilet a-Dabe di Masafer Yatta dan pinggiran kota Dura, sebelah selatan Hebron.

Para pemukim juga menyerang kota Kafr Qaddum, sebelah timur Qalqilya, Jabal Karm Al-Nimr dekat Beita, sebelah selatan Nablus, dan desa Al-Marzaa Al-Sharqiya, sebelah timur laut Ramallah.

Pasukan Israel menembakkan gas air mata ke arah para pemuda selama penyerbuan mereka di Kafr Qaddum, menurut sumber-sumber Palestina.

Kekerasan pemukim terhadap warga Palestina dan properti mereka telah meningkat drastis sejak dimulainya agresi Israel terhadap rakyat Palestina pada tanggal 7 Oktober, demikian dilaporkan WAFA.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1422 seconds (0.1#10.140)