Trump Ditembak dari Jarak Sekitar 120 Meter

Minggu, 14 Juli 2024 - 14:14 WIB
loading...
Trump Ditembak dari...
Mantan presiden Donald Trump ditembak dari jarak sekitar 120 meter. Foto/AP
A A A
WASHINGTON - Mantan Presiden Donald Trump berada sekitar 400 hingga 500 kaki (120 hingga 150 meter) dari tersangka pria bersenjata pada saat penembakan. Demikian analisis CNN mengenai posisi geolokasi mereka.

Trump mengadakan kampanye umum di Butler Farm Show Grounds di Butler, Pennsylvania, pada Sabtu sore.

Secret Service menyebutkan Pria bersenjata itu melepaskan beberapa tembakan dari “posisi tinggi” di luar lokasi unjuk rasa. Sumber penegak hukum mengatakan kepada CNN bahwa penembak berada di atap gedung di luar tempat kampanye.

Pria bersenjata itu dibunuh oleh personel Secret Service.



Sementara itu, FBI menyebut penembakan pada kampanye mantan Presiden Donald Trump sebagai percobaan pembunuhan.

“Kami melakukan apa yang kami sebut sebagai upaya pembunuhan terhadap mantan Presiden kami Donald Trump. Ini masih merupakan tempat kejadian perkara yang aktif,” kata Kevin Rojek, agen khusus yang bertanggung jawab di kantor lapangan FBI di Pittsburgh, berbicara pada konferensi pers di Butler, Pennsylvania.

Dia mengatakan pihak berwenang “bekerja dengan tergesa-gesa untuk mencoba mengidentifikasi individu yang melakukan hal ini dan motif apa di balik tindakan tersebut,” dan meminta masyarakat untuk memberikan informasi apa pun yang mungkin bisa membantu.

FBI telah mengerahkan agen investigasi, tim respons bukti, dan personel lain dari seluruh negeri, katanya.

(ahm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1563 seconds (0.1#10.140)