Ditakuti AS seperti Kiamat, Begini Menit-menit Mengerikan Jika Washington Dibom Nuklir

Senin, 08 April 2024 - 07:15 WIB
loading...
Ditakuti AS seperti...
Pentagon akan jadi target utama jika perang nuklir yang mengerikan melanda Amerika Serikat. Foto/AP
A A A
WASHINGTON - Dokumen-dokumen Amerika Serikat (AS) yang tidak diklasifikasikan, yang dikaburkan selama beberapa dekade, memberikan rincian yang sangat jelas tentang menit demi menit dari perang nuklir jika melanda Ibu Kota Amerika: Washington DC.

Dokumen tersebut telah dirahasiakan selama ini oleh para pejabat Washington karena dampak perang nuklir begitu menakutkan, yang berpotensi Amerika di ujung akhir hayatnya—atau dikenal sebagai “hari kiamat”.

Mail Online, dalam laporan yang dipublikasikan 7 april 2024, merangkum detail mengenai momen-momen setelah peluncuran rudal nuklir, didasarkan pada fakta-fakta yang bersumber dari wawancara dengan para penasihat presiden, anggota kabinet, insinyur senjata nuklir, ilmuwan, tentara, penerbang, operator khusus, dinas rahasia, pakar manajemen darurat , analis intelijen, pegawai negeri, dan pihak lain yang telah menangani skenario mengerikan ini selama beberapa dekade.

Karena rencana Perang Nuklir Umum merupakan salah satu rahasia paling rahasia yang dipegang oleh pemerintah AS, skenario yang dikemukakan di sini membawa pembaca ke ujung tanduk tentang apa yang dapat diketahui secara legal. Dokumen-dokumen yang tidak diklasifikasikan, yang dikaburkan selama beberapa dekade, memberikan rincian yang sangat jelas.



Karena Pentagon adalah target utama serangan musuh-musuh Amerika yang mempunyai senjata nuklir, maka dalam skenario berikutnya, Washington DC akan terkena serangan pertama dengan bom termonuklir berukuran satu megaton.

“Serangan ‘Bolt out of the Blue’ terhadap [Washington] DC adalah hal yang paling ditakuti oleh semua orang di [Washington] DC,” kata Andrew Weber, mantan asisten menteri pertahanan untuk program pertahanan nuklir, kimia, dan biologi.

“Bolt out of the Blue” adalah sebutan Komando dan Pengendalian Nuklir AS yang mengacu pada “serangan [nuklir] besar yang tidak diperingatkan”.

Serangan terhadap Washington DC ini mengawali awal perang nuklir mirip Armageddon yang hampir pasti akan terjadi setelahnya. “Tidak ada perang nuklir skala kecil” adalah ungkapan yang sering diulang-ulang di Washington.

Serangan nuklir terhadap Pentagon hanyalah permulaan dari sebuah skenario yang finalnya akan menjadi akhir dari peradaban yang umat manusia kenal.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
7 Kampus Elite AS yang...
7 Kampus Elite AS yang Kehilangan Dana Miliaran Dolar karena Melawan Donald Trump
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Harus Kehilangan Masa Depan di AS, Ini Alasan Utamanya
Rusia dan China Bahas...
Rusia dan China Bahas Jaminan untuk Kesepakatan Nuklir Iran dengan AS
Trump Ancam AS akan...
Trump Ancam AS akan Mundur jika Perundingan Ukraina menjadi Sangat Sulit
Bertemu Warga Rusia...
Bertemu Warga Rusia yang Dibebaskan dari Gaza, Putin Berterima Kasih pada Hamas
Pemimpin Houthi: Israel...
Pemimpin Houthi: Israel Didukung AS Peras Palestina Bebaskan Tawanan tanpa Kompensasi
Perang Dagang, China...
Perang Dagang, China Ganti Minyak Mentah AS dengan Minyak Kanada
Anak-Anak di Gaza Bertahan...
Anak-Anak di Gaza Bertahan Hidup dengan Makan Kurang dari Sekali dalam Sehari
Kapal Terbakar lalu...
Kapal Terbakar lalu Tenggelam gara-gara Penumpang Masak, Hampir 150 Orang Tewas
Rekomendasi
Warga Bekasi Diimbau...
Warga Bekasi Diimbau Waspada, Ini Bahaya Menghirup Gas Bocor Bagi Kesehatan
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
Berita Terkini
Pemukim Ilegal Israel...
Pemukim Ilegal Israel Serbu Desa Badui di Tepi Barat
49 menit yang lalu
Pertama Kali di Dunia,...
Pertama Kali di Dunia, Robot Humanoid China Ikut Lomba Lari Melawan Manusia, Siapa Pemenangnya?
2 jam yang lalu
7 Kampus Elite AS yang...
7 Kampus Elite AS yang Kehilangan Dana Miliaran Dolar karena Melawan Donald Trump
3 jam yang lalu
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Harus Kehilangan Masa Depan di AS, Ini Alasan Utamanya
4 jam yang lalu
Punya Bakat dan Keahlian...
Punya Bakat dan Keahlian Unik? Arab Saudi Tarik Pemuda Berbakat dengan Paket Bebas Pajak
5 jam yang lalu
189 Aktivis Diadili...
189 Aktivis Diadili di Turki karena Menentang Erdogan
6 jam yang lalu
Infografis
Jerman Khawatir Bom...
Jerman Khawatir Bom Nuklir AS Tak Bela NATO saat Perang Lawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved