Menyusur Pantai, Danau, Gunung hingga Kebun Anggur di Australia

Rabu, 12 Agustus 2020 - 08:00 WIB
loading...
A A A
Sekarang kita ke kebun anggur. Anda harus menyusuri rute Swan Valley Food and Wine Trail di Australia Barat. Di sinilah Anda menjumpai berbagai kebun anggur di sepanjang jalur sejauh 32 kilometer. Bukan hanya pemandangan yang indahnya kebun anggur, tetapi juga restoran dan kafe.

Australia memang memiliki banyak wilayah dengan kebun anggur dan produksi wine terbaik dan menarik untuk dikunjungi wisatawan, antara lain Hunter Valley di New South Wales, Yarra Valley di Victoria, dan Adelaide Hills di Australia Selatan.Ada lebih dari 120 kilang anggur di Hunter Valley, restoran adiboga, tempat peristirahatan dengan spa, dan konser di tengah rerimbunan kebun anggur.
Menyusur Pantai, Danau, Gunung hingga Kebun Anggur di Australia

Hunter Valley Wine Country berjarak sekitar dua jam berkendara ke utara Sydney. Anda bisa menyewa mobil dari kota atau ikuti tur sehari untuk mengunjungi sejumlah kilang anggur. Di ruang cicip anggur Hunter Valley, Anda dapat mencicipi anggur yang begitu beragam, atau mengikuti kelas cicip anggur terbaik guna menjajal anggur lawas nan langka. Kilang anggur Audrey Wilkinson yang telah berdiri sejak 1866 menawarkan banyak sekali semillon di ruang cicipnya nan indah.

Anda dapat menjajal anggur chardonnay dan anggur shiraz di kawasan Oakvale Wines. Sementara itu, di kilang anggur Usher Tinkler yang mengusung gaya avant garde – berlokasi di Pokolbin Church yang dipugar dengan apik-sandingkan anggur atau wiski dengan prosciutto, jamur truffle salumi, dan camembert.

Apabila Anda ingin beristirahat sejenak dari sibuknya jadwal mengunjungi ruang cicip anggur, mampirlah ke Hunter Valley Cheese Factory. Di sini, Anda akan menemukan ragam fantastis pilihan keju susu sapi dan kambing rumahan yang bebas dicicipi serta dibeli.

Pesanlah papan pencicipan keju untuk menjajal lima variannya, atau pesan kelas apresiasi keju privat untuk mempelajari tentang varietas keju serta seni memadukan anggur. Smelly Cheese Shop juga menawarkan berbagai pilihan, baik keju setempat maupun impor yang dapat Anda nikmati di kafe yang berdiri dalam rumah produksinya.
Menyusur Pantai, Danau, Gunung hingga Kebun Anggur di Australia

Tak lengkap tanpa menikmati pemandangan kebun anggur dari udara. Terbanglah bersama balon udara untuk menghayati mentari terbit. Dalam penerbangan satu jam Anda akan diajak membumbung di atas sejumlah kebun anggur Hunter Valley seperti Pokolbin, Lovedale, Rothbury, dan Broke hingga ketinggian lebih dari 600 meter (2000 kaki). Ketika Anda turun sarapan sangat enak bersama sampanye pun dihidangkan di beranda Restaurant Cuvee di Peterson House Winery.

Klik di sini untuk menjelajahi lebih banyak ide menarik untuk liburan di Australia.
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
5 Singa Lepas dari Kandang...
5 Singa Lepas dari Kandang Kebun Binatang Sydney, Para Pengunjung Panik
Australia Mengaku Tidak...
Australia Mengaku Tidak akan Terburu-buru Buka Pintu Perbatasan
Syahdu, Melihat Sunset...
Syahdu, Melihat Sunset dan Dinner Sambil Menatap Bintang di Gurun Pinnacles Perth
Inilah Penyebab Australia...
Inilah Penyebab Australia Punya Beragam Jenis Hewan yang Aneh
Petualangan Menjelajah...
Petualangan Menjelajah Australia lewat Jalur Darat
Pernyataan Paus Fransiskus...
Pernyataan Paus Fransiskus Tentang Palestina
Terungkap! Menhan AS...
Terungkap! Menhan AS Hegseth Bagikan Informasi Rahasia Serang Yaman ke Istri dan Kakak
Rekomendasi
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
Selain UT, Sinyal GAC...
Selain UT, Sinyal GAC Aion E9 Hadir di Indonesia Semakin Kuat
Tindakan Nekat Pangeran...
Tindakan Nekat Pangeran Harry Picu Keretakan Baru dengan William
Berita Terkini
Kanada Ingin Gabung...
Kanada Ingin Gabung Uni Eropa, Balas Dendam terhadap Trump?
13 menit yang lalu
Paus Fransiskus akan...
Paus Fransiskus akan Dimakamkan pada Hari Sabtu 26 April
43 menit yang lalu
Kelompok Bersenjata...
Kelompok Bersenjata Tembaki Turis di Kashmir yang Dikelola India, 28 Orang Tewas
2 jam yang lalu
Iran Siap Buat Program...
Iran Siap Buat Program Nuklirnya Lebih Transparan dengan Imbalan Pencabutan Sanksi
10 jam yang lalu
Trump Ingin Berunding...
Trump Ingin Berunding Langsung dengan Presiden China Xi Jinping
11 jam yang lalu
Mesir Kutuk Seruan Pemukim...
Mesir Kutuk Seruan Pemukim Israel untuk Mengebom Masjid Al-Aqsa dan Bangun Kuil Yahudi
12 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved