Dokter Israel: Para Sandera yang Dibebaskan Hamas dalam Kondisi Baik

Sabtu, 25 November 2023 - 23:31 WIB
loading...
Dokter Israel: Para...
Pejabat Thailand (empat kiri) bersama 10 warga Thailand yang dibebaskan Hamas dari Gaza berada di pusat medis Israel. Foto/AP
A A A
TEL AVIV - Warga negara Israel yang diserahkan Hamas pada Jumat (24/11/2023) tampaknya dalam keadaan sehat, menurut petugas medis setempat.

Kelompok pejuang Palestina juga membebaskan sepuluh warga negara Thailand dan satu warga Filipina, sementara Israel melepaskan 39 tahanan Palestina.

Pertukaran tersebut merupakan bagian dari kesepakatan yang dicapai awal pekan ini, di mana 50 wanita dan anak-anak Israel akan ditukar dengan 150 narapidana Palestina.

Militer Israel juga untuk sementara menghentikan operasinya melawan pejuang di Gaza, dan gencatan senjata diperkirakan akan berlangsung selama empat hari.

Berbicara pada konferensi pers pada Jumat malam, CEO Pusat Medis Anak Schneider Efrat Bron-Harlev mengatakan empat anak dan empat wanita, yang diterima di fasilitas tersebut, berada dalam kondisi fisik yang baik.

“Mereka saat ini sedang menjalani pemeriksaan medis dan emosional,” ujar dia, meminta pers menghormati privasi para sandera yang dibebaskan.

Lima warga Israel lainnya yang dibebaskan, dan berada di bawah pengawasan di Wolfson Medical Center, juga dikatakan merasa sehat.



Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Thailand melaporkan sepuluh tawanan Thailand yang dibebaskan, sebagian besar adalah pekerja pertanian, akan terbang pulang setelah menghabiskan 48 jam di bawah pengawasan medis.

Pemerintah Thailand mengungkapkan 20 orang lagi warganya masih ditahan Hamas.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hotel di Jepang Minta...
Hotel di Jepang Minta Turis Israel Tandatangani Pernyataan Tidak Terlibat Kejahatan Perang
Israel Tolak Usulan...
Israel Tolak Usulan Gencatan Senjata 5 Tahun dengan Hamas
Korban Tewas Ledakan...
Korban Tewas Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Capai 70 Orang, Teheran Sebut Ada Kelalaian
Meski Digaji Rp37 Juta,...
Meski Digaji Rp37 Juta, Tentara Israel Mengaku Dieksploitasi dan Risikonya Sangat Berat
3 Fakta Ledakan Pelabuhan...
3 Fakta Ledakan Pelabuhan Iran yang Menggemparkan, Benarkah Ada Keterlibatan Israel?
Ledakan Dahsyat Pelabuhan...
Ledakan Dahsyat Pelabuhan Iran Tewaskan 40 Orang dan 1.242 Luka, Ini Respons Khamenei
Siapa Hussein al-Sheikh?...
Siapa Hussein al-Sheikh? Calon Kuat Pemimpin Palestina yang Dituding sebagai Tangan Kanan Zionis
Informasi Intelijen:...
Informasi Intelijen: India Akan Serang Pakistan dalam 24 Sampai 36 Jam Ke Depan
Tegang! Jet Tempur Pakistan...
Tegang! Jet Tempur Pakistan Usir Pesawat Militer Rafale India di Atas Kashmir
Rekomendasi
Polisi Tangkap 19 Orang...
Polisi Tangkap 19 Orang Buntut Bentrokan di Kemang Jaksel
Lebih dari Sekadar Layar,...
Lebih dari Sekadar Layar, HUAWEI Mate XT dan X6 Mengantarkan Era Keemasan Ponsel Lipat
Liburan ke Urla Turki,...
Liburan ke Urla Turki, Perjalanan Sempurna Tak Terlupakan Bersama Ibu
Berita Terkini
Bergaji Rp531 Juta per...
Bergaji Rp531 Juta per Bulan, tapi Kenapa Paus Fransiskus Tak pernah Mengambilnya?
36 menit yang lalu
Iran Gantung Agen Mossad...
Iran Gantung Agen Mossad yang Membunuh Pejabat IRGC dan Menyerang Fasilitas Nuklir
2 jam yang lalu
Hotel di Jepang Minta...
Hotel di Jepang Minta Turis Israel Tandatangani Pernyataan Tidak Terlibat Kejahatan Perang
3 jam yang lalu
600 Tentara Korea Utara...
600 Tentara Korea Utara Mati Sia-sia, Jenazahnya Dikremasi di Rusia
4 jam yang lalu
5 Alasan Mahathir Mohammad...
5 Alasan Mahathir Mohammad Membenci Singapura, Salah Satunya Hidup dalam Bayang-bayang Lee Kuan Yew
5 jam yang lalu
3 Penyebab Kapal China...
3 Penyebab Kapal China Muncul di Perairan Filipina, Salah Satunya Berkaitan dengan AS
6 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO yang Halangi...
Negara NATO yang Halangi Kemenangan Israel dari Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved