Politikus Israel Ingin Gaza Dibikin Mengerikan seperti Dresden saat Perang Dunia II

Kamis, 26 Oktober 2023 - 08:39 WIB
loading...
Politikus Israel Ingin...
Politikus Israel Moshe Feiglin ingin Gaza dibuat menjadi tempat mengerikan seperti kota Dresden di Jerman pada Perang Dunia II. Foto/REUTERS
A A A
TEL AVIV - Politikus Israel Moshe Feiglin menyerukan agar wilayah Gaza, Palestina, dibuat menjadi tempat mengerikan seperti kota Dresden di Jerman pada Perang Dunia II.

Anggota Parlemen dari Partai Likud itu mengatakan militer Israel harus meratakan Gaza dan mengusir semua warga Palestina di wilayah itu ke Mesir.

Berbicara kepada Israel News Network (INN), Feiglin menyesalkan bahwa 18 hari telah berlalu sejak serangan Hamas dan “kami masih belum membalas dendam, dengan cara yang alkitabiah...kami tidak segera membakar Gaza menjadi abu!”

"Tujuan langsung Israel adalah menghancurkan Gaza; di atas tanah dan terowongan bawah tanah. Baru kemudian kirim tentara masuk,” kata Feiglin kepada INN, yang seruannya itu kini viral di media sosial.



“Pastikan seluruh masyarakat Gaza lari ke Rafiah. Menciptakan krisis kemanusiaan yang luar biasa. Ratakan seluruh area, seperti yang Anda lakukan di Gush Katif dan Yamit,” imbuh dia, yang dilansir Kamis (26/10/2023).

"Jika kurang dari itu, kita akan dikalahkan, dan kita akan mendapatkan hal yang sama lagi dan lagi; bahkan dengan cara yang lebih buruk.”

Gush Katif adalah pemukiman di Gaza yang dihancurkan oleh pemerintahan Ariel Sharon pada tahun 2005 sebagai bagian dari penarikan diri dari wilayah tersebut.

Sedangkan Yamit adalah pemukiman di Sinai yang dibuldoser setelah perjanjian damai tahun 1982 mengembalikan wilayah tersebut ke Mesir.

Feiglin mengkritik keengganan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu untuk menginvasi Gaza sebagai tindakan yang menghancurkan oleh Israel.

Dia juga menuduh Netanyahu menjadikan Israel sebagai “republik pisang” Amerika.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1687 seconds (0.1#10.140)