Putin: Ukraina Hanya Bertahan Seminggu Tanpa Bantuan Barat

Minggu, 08 Oktober 2023 - 04:04 WIB
loading...
Putin: Ukraina Hanya...
Presiden Rusia Vladimir Putin sebut Ukraina hanya bertahan seminggu jika tanpa bantuan militer Barat. Foto/REUTERS
A A A
MOSKOW - Presiden Rusia Vladimir Putin mengatakan Ukraina tidak dapat bertahan lebih dari seminggu tanpa bantuan militer dan keuangan dari Barat.

Klaim Putin muncul pada Kamis, hari yang sama ketika seorang pejabat Uni Eropa memperingatkan bahwa blok tersebut tidak dapat menggantikan kesenjangan pendanaan jika dukungan untuk Kyiv dari Amerika Serikat menjadi kering.

Seperti diketahui pendanaan Barat untuk Ukraina terancam seiring meningkatnya kekhawatiran bahwa gejolak politik di Washington dapat membahayakan bantuan militer dan kemanusiaan penting yang dibutuhkan Kyiv untuk melawan invasi Rusia.

Presiden AS Joe Biden pekan ini mengakui bahwa dia khawatir dukungan AS terhadap Ukraina mungkin akan tergelincir.



Berbicara pada hari Kamis di pertemuan Klub Diskusi Valdai, sebuah lembaga think tank yang berbasis di Moskow, di resor Sochi di Laut Hitam, Putin mengatakan bahwa Ukraina mendapat dukungan berkat sumbangan miliaran dolar yang datang setiap bulannya.

“Jika salah satu dari mereka berhenti, semuanya akan mati dalam seminggu,” kata Putin.

“Hal yang sama berlaku untuk sistem pertahanan. Bayangkan saja bantuan itu berhenti besok. Ia hanya akan hidup selama seminggu ketika mereka kehabisan amunisi,” katanya lagi, seperti dikutip dari Al Jazeera, Sabtu (7/10/2023).

Putin juga mengeklaim bahwa Ukraina telah kehilangan lebih dari 90.000 tentara sejak serangan balasan Kyiv terhadap pasukan Rusia dimulai pada bulan Juni.

Pada pertemuan Komunitas Politik Eropa (EPC) di Spanyol pada hari Kamis, kepala kebijakan luar negeri UE Josep Borrell mengatakan UE tidak dapat menggantikan AS sebagai donor utama Kyiv.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1208 seconds (0.1#10.140)