Ledakan Guncang Pabrik Cokelat Pennsylvania, 2 Tewas dan 9 Hilang

Sabtu, 25 Maret 2023 - 17:16 WIB
loading...
Ledakan Guncang Pabrik Cokelat Pennsylvania, 2 Tewas dan 9 Hilang
Sebuah ledakan mengguncang pabrik cokelat di Pennsylvania, AS pada Jumat waktu setempat menewaskan 2 orang dan 9 hilang. Foto/AP
A A A
WASHINGTON - Sebuah ledakan mengguncang sebuah pabrik cokelat di Pennsylvania, Amerika Serikat (AS) pada Jumat waktu setempat. Sedikitnya dua orang tewas dan sembilan orang hilang, kata pihak berwenang.

Kepala Polisi West Reading Borough, Wayne Holben, mengatakan beberapa juga terluka akibat ledakan di pabrik R.M. Palmer Co. Namun ia tidak mengonfirmasi jumlah korban yang terluka.

Penyebab ledakan di wilayah sekitar 96 kilometer barat laut Philadelphia itu sedang diselidiki, kata Holden kepada wartawan.

Ledakan tersebut terjadi tepat jam 5 sore waktu setempat, mengirimkan kepulan asap hitam ke udara, menghancurkan satu gedung dan merusak gedung di sebelahnya yang termasuk apartemen.



“Ini cukup rata,” kata Walikota West Reading Borough Samantha Kaag tentang lokasi ledakan.

"Bangunan di depan, dengan gereja dan apartemen, ledakannya begitu besar sehingga membuat gedung itu maju empat kaki," imbuhnya seperti dikutip dari The Associated Press, Sabtu (25/3/2023).

Kaag mengatakan orang-orang diminta mundur sekitar satu blok di setiap arah dari lokasi ledakan tetapi tidak ada perintah evakuasi.

Dean Murray, manajer borough West Reading Borough, mengatakan beberapa warga mengungsi dari gedung apartemen yang rusak.

Kagg mengatakan pejabat borough tidak melakukan kontak langsung dengan pejabat dari R.M. Palmer, yang digambarkan Murray sebagai "pokok borough."



Sementara itu juru bicara Tower Health Jessica Bezler mengatakan delapan orang dibawa ke Rumah Sakit Reading Jumat malam.

"Dua orang dirawat dalam kondisi baik dan lima sedang dirawat dan akan dibebaskan," katanya melalui email.

Satu pasien dipindahkan ke fasilitas lain, tetapi Bezler tidak memberikan rincian lebih lanjut.

Situs web perusahaan mengatakan telah membuat "cokelat kecil yang murah" sejak 1948 dan sekarang memiliki 850 karyawan di kantor pusat West Reading.

(ian)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1973 seconds (0.1#10.140)