PM Inggris Peringatkan Israel Tidak Caplok Wilayah Tepi Barat

Rabu, 01 Juli 2020 - 20:24 WIB
Johnson mengatakan, hal itu akan melanggar hukum internasional dan merusak upaya Israel untuk meningkatkan hubungan dengan dunia Arab. Foto/REUTERS
LONDON - Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson memperingatkan Israel untuk tidak melakukan aneksasi Tepi Barat yang diduduki. Johnson mengatakan, hal itu akan melanggar hukum internasional dan merusak upayanya untuk meningkatkan hubungan dengan dunia Arab.

"Aneksasi akan mewakili pelanggaran hukum internasional," kata Johnson dalam tulisan yang diterbitkan salah satu media terbesar Israel, Yedioth Ahronoth, seperti dilansir Reuters pada Rabu (1/7/2020).

( )

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu telah menetapkan hari ini sebagai hari untuk dimulainya pencaplokan Tepi Barat dan Lembah Jordan yang diduduki. Palestina percaya rencana itu akan membuat negara Zionis itu merebut 30 persen wilayah Tepi Barat.

Namun, pejabat Israel mengatakan bahwa rencana itu kecil kemungkinan akan terjadi pada hari ini. Menteri Pendidikan Israel, Zeev Elkin mengatakan ini karena negara Zionis itu belum mendapatkan lampu hijau dari Washington untuk mulai memperluas kedaulatannya ke bagian-bagian Tepi Barat.
(esn)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More