Putin Tepati Janji, Jet Tempur Belarusia Siap Sebar Senjata Nuklir Rusia
Sabtu, 27 Agustus 2022 - 01:18 WIB
MINSK - Jet-jet tempur Belarusia sudah selesai dimodifikasi dan siap menyebarkan senjata nuklir Rusia. Itu diumumkan Presiden Alexander Lukashenko pada Jumat (26/8/2022).
Presiden Rusia Vladimir Putin pada Juni lalu berjanji akan membantu Belarusia untuk memodernisasi armada jet tempur sehingga mampu digunakan untuk mengerahkan senjata nuklir. Tak hanya itu, Moskow juga berjanji akan melatih pilot-pilot tempur Minsk. Janji itu benar-benar dipenuhi.
“Anda ingat [Presiden Rusia Vladimir] Putin dan saya mengatakan kami akan memodifikasi jet Su Belarusia sehingga mereka dapat membawa senjata nuklir. Apakah Anda pikir kami mengoceh? Semuanya sudah selesai!” katanya, seperti dikutip kantor berita Belarusia; Belta.
Pernyataan itu muncul saat dia membahas penempatan militer NATO di dekat perbatasan Belarusia.
Lukashenko dan Putin bertemu pada Juni lalu, di mana Presiden Belarusia tersebut berbagi keprihatinan atas permintaan Polandia agar Amerika Serikat (AS) mengerahkan senjata nuklir taktis Amerika di wilayahnya.
"Polandia sedang berlatih untuk menyebarkan hulu ledak nuklir. Bisakah Anda setidaknya membantu kami memodifikasi pesawat tempur yang kami miliki...sehingga mereka dapat membawa senjata nuklir,” kata Lukashenko kepada Putin pada saat itu.
Dia kemudian memperkirakan bahwa modifikasi yang diperlukan bisa selesai dalam beberapa bulan.
AS telah melatih anggota NATO non-nuklir seperti Polandia bagaimana menggunakan senjata nuklir taktisnya selama beberapa dekade. Moskow telah lama menyebut latihan semacam itu sebagai pelanggaran komitmen non-proliferasi Washington, namun AS membantahnya.
Lukashenko selama ini dikenal sebagai sekutu Putin. Dia telah menawarkan penggunaan wilayah Belarusia kepada militer Rusia untuk memuluskan perangnya melawan Ukraina.
Presiden Rusia Vladimir Putin pada Juni lalu berjanji akan membantu Belarusia untuk memodernisasi armada jet tempur sehingga mampu digunakan untuk mengerahkan senjata nuklir. Tak hanya itu, Moskow juga berjanji akan melatih pilot-pilot tempur Minsk. Janji itu benar-benar dipenuhi.
“Anda ingat [Presiden Rusia Vladimir] Putin dan saya mengatakan kami akan memodifikasi jet Su Belarusia sehingga mereka dapat membawa senjata nuklir. Apakah Anda pikir kami mengoceh? Semuanya sudah selesai!” katanya, seperti dikutip kantor berita Belarusia; Belta.
Pernyataan itu muncul saat dia membahas penempatan militer NATO di dekat perbatasan Belarusia.
Lukashenko dan Putin bertemu pada Juni lalu, di mana Presiden Belarusia tersebut berbagi keprihatinan atas permintaan Polandia agar Amerika Serikat (AS) mengerahkan senjata nuklir taktis Amerika di wilayahnya.
"Polandia sedang berlatih untuk menyebarkan hulu ledak nuklir. Bisakah Anda setidaknya membantu kami memodifikasi pesawat tempur yang kami miliki...sehingga mereka dapat membawa senjata nuklir,” kata Lukashenko kepada Putin pada saat itu.
Dia kemudian memperkirakan bahwa modifikasi yang diperlukan bisa selesai dalam beberapa bulan.
AS telah melatih anggota NATO non-nuklir seperti Polandia bagaimana menggunakan senjata nuklir taktisnya selama beberapa dekade. Moskow telah lama menyebut latihan semacam itu sebagai pelanggaran komitmen non-proliferasi Washington, namun AS membantahnya.
Lukashenko selama ini dikenal sebagai sekutu Putin. Dia telah menawarkan penggunaan wilayah Belarusia kepada militer Rusia untuk memuluskan perangnya melawan Ukraina.
(min)
Lihat Juga :
tulis komentar anda