Tersangka Penembakan Massal 4 Juli Mengaku Tidak Bersalah
Kamis, 04 Agustus 2022 - 05:33 WIB
Dia telah ditahan tanpa jaminan sejak ditangkap setelah penembakan pada perayaan 4 Juli di Highland Park, Illinois, yang menewaskan tujuh orang dan lebih dari tiga lusin terluka. Jika terbukti bersalah atas tuduhan pembunuhan, dia akan menghadapi hukuman penjara seumur hidup tanpa kemungkinan pembebasan bersyarat.
Pertumpahan darah itu adalah bagian dari maraknya penembakan massal yang baru-baru ini terjadi di Amerika Serikat, yang telah memicu perdebatan panjang antara pendukung kontrol lebih ketat kepemilikan senjata dan mereka yang menentang pembatasan hak konstitusional warga Amerika untuk memanggul senjata.
Dua dari serangan yang paling menonjol terjadi di sebuah sekolah di Uvalde, Texas, di mana seorang pria bersenjata menembak dan membunuh 19 anak-anak serta dua guru, dan di sebuah supermarket di lingkungan yang didominasi kulit hitam di Buffalo, New York, di mana terjadi baku tembak. Setidaknya 10 orang tewas.
Pertumpahan darah itu adalah bagian dari maraknya penembakan massal yang baru-baru ini terjadi di Amerika Serikat, yang telah memicu perdebatan panjang antara pendukung kontrol lebih ketat kepemilikan senjata dan mereka yang menentang pembatasan hak konstitusional warga Amerika untuk memanggul senjata.
Dua dari serangan yang paling menonjol terjadi di sebuah sekolah di Uvalde, Texas, di mana seorang pria bersenjata menembak dan membunuh 19 anak-anak serta dua guru, dan di sebuah supermarket di lingkungan yang didominasi kulit hitam di Buffalo, New York, di mana terjadi baku tembak. Setidaknya 10 orang tewas.
(ian)
tulis komentar anda