Macron: Prancis Akan Lakukan Segalanya untuk Hentikan Pasukan Rusia
Rabu, 15 Juni 2022 - 18:30 WIB
Dalam beberapa pekan terakhir, Macron berulang kali mengatakan sangat penting untuk tidak “mempermalukan” Rusia, sehingga solusi diplomatik dapat ditemukan ketika pertempuran berakhir dan dia terus menjaga saluran komunikasi tetap terbuka dengan Kremlin.
Prancis memimpin kelompok pertempuran NATO di Rumania yang terdiri dari sekitar 800 tentara, termasuk 500 tentara Prancis bersama yang lain dari Belanda dan Belgia. Paris juga telah mengerahkan sistem rudal permukaan-ke-udara.
Macron menuju ke Moldova pada Rabu malam untuk mendukung sebuah negara yang banyak ditakuti dapat ditarik ke dalam konflik di negara tetangga Ukraina. Kunjungan simbolis itu akan dilakukan sehari sebelum Komisi Eropa membuat rekomendasi tentang status Ukraina sebagai kandidat Uni Eropa.
Prancis memimpin kelompok pertempuran NATO di Rumania yang terdiri dari sekitar 800 tentara, termasuk 500 tentara Prancis bersama yang lain dari Belanda dan Belgia. Paris juga telah mengerahkan sistem rudal permukaan-ke-udara.
Macron menuju ke Moldova pada Rabu malam untuk mendukung sebuah negara yang banyak ditakuti dapat ditarik ke dalam konflik di negara tetangga Ukraina. Kunjungan simbolis itu akan dilakukan sehari sebelum Komisi Eropa membuat rekomendasi tentang status Ukraina sebagai kandidat Uni Eropa.
(esn)
tulis komentar anda