Rusia Bersumpah Akan Merespons Tindakan 'Idiot' AS
Kamis, 28 April 2022 - 22:13 WIB
Pekan lalu, media melaporkan bahwa Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky meminta Presiden Joe Biden untuk mempertimbangkan mencantumkan Rusia sebagai negara yang mendukung terorisme selama panggilan telepon antara keduanya.
Menurut The Washington Post, Biden tidak berkomitmen untuk mengambil tindakan seperti itu, meskipun dia juga tidak menolaknya. Sejak itu, pemerintahan Biden mengatakan sedang mencari dasar hukum untuk mengambil tindakan semacam itu terhadap Rusia.
Tetapi pemerintahan Biden juga menekankan bahwa banyak sanksi yang akan dipicu dengan mencantumkan Rusia sebagai negara pendukung terorisme telah dikenakan terhadap Moskow, termasuk embargo senjata, pembatasan perdagangan, dan penangguhan bantuan asing.
Satu-satunya negara dalam daftar negara tersebut di AS saat ini adalah Korea Utara, Kuba, Suriah, dan Iran.
(ian)
tulis komentar anda