Biden: Putin Tidak Bisa Tetap Berkuasa

Minggu, 27 Maret 2022 - 08:00 WIB
Presiden AS Joe Biden menyebut Presiden Rusia Vladimir Putin tidak bisa tetap berkuasa setelah melakukan invasi ke Ukraina. Foto/Insider
WARSAWA - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden meningkatkan retorikanya terhadap pemimpin Rusia , Vladimir Putin , setelah melakukan invasi ke Ukraina.

"Demi Tuhan, orang ini tidak bisa tetap berkuasa," kata Biden dalam pidatonya di Ibu Kota Polandia, Warsawa, seperti dikutip dari ABC News, Minggu (27/3/2022).

"Ini bukan tindakan negara besar," kata Biden, ditujukan kepada orang-orang Rusia selama pidatonya.

“Agresi Vladimir Putin telah memisahkan Anda, orang-orang Rusia, dari seluruh dunia, dan itu membawa Rusia kembali ke abad ke-19. Ini bukan siapa Anda,” kata Biden.



Biden memuji perlawanan Ukraina, dengan mengatakan AS mendukung rakyat Ukraina dan akan terus mendukung mereka.

“Seorang diktator yang bertekad membangun kembali sebuah kerajaan tidak akan pernah menghapus kecintaan rakyat akan kebebasan. Kebrutalan tidak akan pernah menghancurkan keinginan mereka untuk bebas," kata Biden.

Ukraina tidak akan pernah menjadi kemenangan bagi Rusia, karena orang-orang bebas menolak untuk hidup di dunia tanpa harapan dan kegelapan," imbuh Biden.



Usai pidato Biden, Gedung Putih langsung mengeluarkan pernyataan yang mengatakan orang nomor satu di AS itu tidak menyerukan perubahan rezim di Rusia.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More